Pengaruh Model Pembelajaran Think-Talk-Write Terhadap Aktivitas dan Hasil Belajar Siswa pada Materi sistem Gerak Manusia di SMAN 1 Montasik Aceh Besar

Ferul Dani, 281121590 (2016) Pengaruh Model Pembelajaran Think-Talk-Write Terhadap Aktivitas dan Hasil Belajar Siswa pada Materi sistem Gerak Manusia di SMAN 1 Montasik Aceh Besar. Skripsi thesis, UIN Ar-Raniry Banda Aceh.

[thumbnail of Membahas tentang model pembelajaran Think-Talk-Write terhadap aktivitas dan hasil belajar siswa.]
Preview
Text (Membahas tentang model pembelajaran Think-Talk-Write terhadap aktivitas dan hasil belajar siswa.)
Ferul Dani.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (3MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini berjudul “ Pengaruh Model Pembelajaran Think-Talk-Write terhadap Aktivitas dan Hasil Belajar Siswa pada Materi Sistem Gerak Manusia di SMAN 1 Montasik Aceh Besar” Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aktivitas belajar siswa kelas XI SMAN 1 Montasik Aceh Besar setelah diterapkan pembelajaran model Think-Talk-Write pada materi sistem gerak manusia dan untuk mengetahui hasil belajar siswa kelas XI SMAN 1 Montasik Aceh Besar setelah diterapkan pembelajaran model Think-Talk-Write pada materi sistem gerak manusia. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI SMAN 1 Montasik Aceh Besar sebanyak 3 kelas, yaitu kelas XI-IA1, kelas XI-IA2, dan kelas XI-IA3, sedangkan kelas yang dijadikan sampel yaitu siswa kelas XI-IA1 sebagai kelas kontrol, dan siswa kelas XI-IA2 sebagai kelas eksperimen. Pengumpulan data menggunakan lembar observasi dan tes. Pengumpulan data hasil observasi menggunakan rumus persentase diketahui bahwa aktivitas belajar siswa dengan model pembelajaran Think-Talk-Write pada pertemuan pertama memperoleh nilai rata-rata yaitu 89,14% dan pertemuan kedua memperoleh nilai rata-rata 90,57%, hal ini membuktikan bahwa siswa dengan model pembelajaran Think-Talk-Write hampir seluruhnya sudah terlibat aktif dalam belajar. Analisis data test digunakan rumus uji-t, hasil analisis data diperoleh thitung = 5,151, sedangkan ttabel = 2,007 pada taraf signifikan α = 0,05. Berarti harga thitung> ttabel sehingga Ha diterima, hal ini berarti hasil belajar siswa lebih baik dengan menggunakan model pembelajaran Think-Talk-Write pada materi sistem gerak manusia.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing: 1. Dr. Fakhri Yacob, M.Ed; NIP. 196704011991031006; 2. Nurasiah, M.Pd; NIP. 197906252005012007
Uncontrolled Keywords: Model Think Talk Write, Akivitas Belajar Siswa, Hasil Belajar Siswa
Subjects: 500 Sciences (Ilmu Pengetahuan Alam dan Matematika) > 570 Biology (Biologi, Ilmu Hayat)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Biologi
Depositing User: Users 171 not found.
Date Deposited: 04 Oct 2017 09:00
Last Modified: 04 Oct 2017 09:00
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/1043

Actions (login required)

View Item
View Item