Pengaruh Strategi Joyful Learning Berbantu Media Ular Tangga terhadap Hasil Belajar Siswa Pada Materi Stoikiometri di SMAN 1 Labuhanhaji Aceh Selatan

Mardhiyyah, 291325038 (2017) Pengaruh Strategi Joyful Learning Berbantu Media Ular Tangga terhadap Hasil Belajar Siswa Pada Materi Stoikiometri di SMAN 1 Labuhanhaji Aceh Selatan. Skripsi thesis, UIN Ar-Raniry Banda Aceh.

[thumbnail of Pendidikan; Strategi]
Preview
Text (Pendidikan; Strategi)
PDF DIGABUNG KESELURUHAN ISI.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (3MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan hasil belajar peserta didik yang dibelajarkan dengan strategi Joyful Learning berbantu media ular tangga dengan hasil belajar peserta didik yang tidak dibelajarkan dengan strategi Joyful Learning berbantu media ular tangga pada pembelajaran stoikiometri di SMAN 1 Labuhanhaji Aceh Selatan serta untuk mengetahui respon peserta didik terhadap pembelajaran stoikiometri dengan strategi Joyful Learning berbantu media ular tangga di SMAN 1 Labuhanhaji Aceh Selatan. Metode penelitian yang digunakan adalah metode quasi experiment. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh peserta didik di kelas X MIA. Sampel terdiri dari 2 kelas, yaitu kelas eksperimen dibelajarkan dengan strategi Joyful Learning berbantu media ular tangga dan kelas kontrol tidak dibelajarkan dengan strategi Joyful Learning berbantu media ular tangga. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan tes dan angket. Teknik analisis data untuk hasil belajar menggunakan uji t, diperoleh hasil thitung = 3,44 ≥ ttabel = 1,67, maka dapat diambil kesimpulan hasil belajar peserta didik pada materi stoikiometri lebih tinggi dengan menerapkan strategi Joyful Learning berbantu media ular tangga daripada tidak menerapkan strategi Joyful Learning berbantu media ular tangga. Teknik analisis data untuk angket dilihat dari hasil persentase peserta didik yang memilih “Ya” adalah 89,22 % dan yang memilih “Tidak” adalah 10,76 % terhadap penggunaan strategi Joyful Learning berbantu media ular tangga tangga, sehingga dapat disimpulkan bahwa peserta didik sangat tertarik dengan penggunaan strategi Joyful Learning berbantu media ular tangga.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: pembimbing: 1. Dr. Hilmi, M. Ed. 2. Hayatuz Zakiyah, M. Pd.
Uncontrolled Keywords: Strategi Joyful Learning, Media Ular Tangga, Hasil Belajar, Respon
Subjects: 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 370 Education (Pendidikan)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Kimia
Depositing User: mardhiyyah mohd jamil
Date Deposited: 15 Nov 2017 08:00
Last Modified: 15 Nov 2017 08:00
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/1419

Actions (login required)

View Item
View Item