Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Explicit Instruction pada Materi Sistem Persamaan Linear Dua Variabel (SPLDV) di Kelas VIII MTs Gumpueng Pidie

Rahmad Maulidar, 261020739 (2016) Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Explicit Instruction pada Materi Sistem Persamaan Linear Dua Variabel (SPLDV) di Kelas VIII MTs Gumpueng Pidie. Skripsi thesis, UIN Ar-Raniry Banda Aceh.

[thumbnail of Membahas tentang model pembelajaran kooperatif explicit instruction.]
Preview
Text (Membahas tentang model pembelajaran kooperatif explicit instruction.)
Rahmad Maulidar.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (4MB) | Preview

Abstract

Proses pembelajaran matematika yang umumnya diterapkan di sekolah sekarang ini adalah pembelajaran yang berpusat pada guru (Teacher Centered) dimana siswa cenderung pasif, sehingga sebagian siswa hanya menghafal rumus matematika yang abstrak tanpa harus memahami prosedurnya. Hal ini menyebabkan daya serap dan pemahaman siswa rendah sehingga berpengaruh negatif terhadap hasil belajar mereka. Mengingat daya serap dan pemahaman siswa sangat tergantung pada individual siswa, untuk itu perlu diupayakan suatu pembelajaran yang melibatkan siswa aktif dalam prosedur pembelajaran matematika yang diinginkan melalui bimbingan seorang guru, agar siswa lebih mudah dan terarah terhadap hasil yang ingin dicapainya. Salah satu model pembelajaran yang melibatkan siswa aktif dengan prosedur yang baik adalah model pembelajaran kooperatif explicit instruction. Model ini memiliki karakter khusus yaitu berlangsung melalui pembelajaran deklaratif dan prosedural. Pembelajaran deklaratif adalah pembelajaran yang mengingat pada kata kunci atau rumus-rumus saja, sementara pembelajaran prosedural adalah pembelajaran bagaimana cara memperoleh sesuatu rumus tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui mana yang lebih baik antara pembelajaran melalui penerapan model pembelajaran kooperatif explicit instruction dan pembelajaran tanpa diterapkan model pembelajaran explicit instruction pada materi SPLDV di MTsS Gumpueng Pidie, untuk mengetahui kemampuan guru dalam mengelola pembelajaran dan aktivitas siswa selama proses pembelajaran serta respon siswa terhadap penerapan model kooperatif explicit instruction. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa MTsS Gumpueng Pidie yang berjumlah 186 siswa, sementara sampel diambil hanya siswa kelas VIII-1 dan siswa kelas VIII-2 yang masing-masing berjumlah 30 siswa dan 28 siswa. Pengumpulan data dilakukan melalui tes tulis yang terdiri dari pretest dan postest terhadap kelas eksperimen dan kelas kontrol. Data nilai postest dianalisis dengan menggunakan uji-t, dari hasil pengolahan data tersebut diperoleh t_hitung>t_tabel yaitu 2,90 > 1,68. Hasil analisis data pada taraf signifikan α = 0,5 menunjukkan bahwa penerapan model pembelajaran kooperatif explicit instruction pada materi SPLDV lebih baik dari pembelajaran yang diajarkan tanpa penerapan model pembelajaran kooperatif explicit instruction. Kemampuan guru dalam mengelola pembelajaran adalah efektif, yaitu sudah sesuai dengan kriteria yang diharapkan berupa kesesuaian pembelajaran dengan fase-fase yang terdapat pada model pembelajaran kooperatif explicit instruction. Sementara aktivitas siswa selama proses pembelajaran berlansung masih dalam kategori kurang efektif, karena terdapat satu poin yang berada diluar batasan toleransi waktu ideal yaitu poin ke 7 mengamati tentang perilaku yang tidak sesuai dengan KBM. Namun respon yang diberikan siswa terhadap penerapan model ini adalah positif, dalam arti siswa menginginkan model ini diterapkan pada pembelajaran materi matematika yang lainnya.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing: 1. Dr. Zainal Abidin, M.Pd; 2. Khairatul Ulya, M.Ed
Uncontrolled Keywords: Kooperatif Explicit Instruction, SPLDV, Hasil Belajar
Subjects: 500 Sciences (Ilmu Pengetahuan Alam dan Matematika) > 510 Mathematics (Matematika)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Matematika
Depositing User: Users 171 not found.
Date Deposited: 17 Nov 2017 02:55
Last Modified: 17 Nov 2017 02:55
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/1676

Actions (login required)

View Item
View Item