Peran Supervisor alam Peningkatan Kompetensi Profesional Guru di SMA N 1 Pantan Cuaca Gayo Lues

Masitah, 271324788 (2017) Peran Supervisor alam Peningkatan Kompetensi Profesional Guru di SMA N 1 Pantan Cuaca Gayo Lues. Skripsi thesis, UIN Ar-Raniry Banda Aceh.

[thumbnail of Membahas tentang Peran supervisor]
Preview
Text (Membahas tentang Peran supervisor)
PDF GABUNGAN.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (4MB) | Preview

Abstract

Kompetensi profesional merupakan penguasaan materi pembelajaran secara luas dan mendalam, yang mencakup penguasaan materi kurikulum mata pelajaran di sekolah dan substansi keilmuan yang menaungi materinya, serta penguasaan terhadap stuktur dan metodologi keilmuannya. Dengan demikian guru yang mempunyai kompetensi mengajar akan mampu menciptakan lingkungan belajar yang efektif dan menyenangkan serta akan lebih mampu mengelola kelasnya sehingga hasil belajar siswa berada pada tingkat optimal. Namun permasalahan yang sering terjadi kurangnya pembinaan dan pelatihan dari supervisor sekolah terhadap kompetensi profesional guru. Sehingga prestasi siswa masih kurang dan susah dalam memahami materi pembelajaran yang di berikan oleh gurunya, dan menimbulkan kurangnya motivasi diri dari guru itu sendiri. Tujuan dari penulisan skripsi ini adalah untuk mengetahui peran supervisor dalam meningkatkan kompetensi profesional guru, dan mengetahui kendala yang di hadapi supervisor dalam peningkatan kompetensi profesional guru di SMA Negeri 1 Pantan Cuaca.Bentuk penelitian yang digunakan dalam skripsi ini adalah penelitian kualitatif dengan menggunakan pendekatan deskriptif. Subyek penelitian adalah 1 orang pengawas pembina, kepala sekolah, tiga orang guru. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa peran kepala sekolah dalam meningkatkan kompetensi profesional guru yaitu, peran supervisor sebagai koordinator, peran supervisor sebagai pimpinan kelompok dan peran supervisor sebagai evaluator. Kendala supervisor SMA Negeri 1 Pantan Cuaca dalam peningkatan kopetensi profesional guru yaitu kendala supervisor sebagai koordinator yaitu jarak tempuh yang jauh yang membuat segala program tidak berjalan baik. Kendala supervisor sebagai pemimpin kelompok yaitu kurangnya motivasi tersendiri dari guru. Kendala supervisor sebgai evaluator yaitu kurangnya kerjasama orang tua terhadap hasil yang diperoleh oleh guru. Adapun kendala lainnya, jarak lokasi, kurangnya alat komunikasi, kurangnya tenaga personalia, dan kurangnya sarana dan prasarana seperti kurangnya ruangan, lab komputer dan lab lainnya seperti lab biologi dan lab kimia.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing: 1.Drs. Razali M. Thaib, M.pd 2.Lailatussa’adah, M.pd
Uncontrolled Keywords: Peran Supervisor, Kompetensi Profesional Guru
Subjects: 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 370 Education (Pendidikan) > 371 Sekolah dan Aktivitasnya: Pendidikan luar biasa > 371.1 Guru dan Pengajaran
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: Masitah MPI
Date Deposited: 18 Jan 2018 04:07
Last Modified: 18 Jan 2018 04:09
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/2102

Actions (login required)

View Item
View Item