Mekanisme dan Pengaplikasian Akad Murābahah pada Produk Pembiayaan Komersial pada PT. Bank Aceh Syariah Cabang Jantho

Wiwin Utari, 150601126 (2018) Mekanisme dan Pengaplikasian Akad Murābahah pada Produk Pembiayaan Komersial pada PT. Bank Aceh Syariah Cabang Jantho. Diploma thesis, UIN Ar-Raniry Banda Aceh.

[thumbnail of Membahas tentang Murabahah]
Preview
Text (Membahas tentang Murabahah)
Wiwin Utari.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (909kB) | Preview
[thumbnail of Form B dan Form D.pdf]
Preview
Text
Form B dan Form D.pdf

Download (568kB) | Preview

Abstract

Penyusunan laporan kerja praktik (LKP) ini berdasarkan kegiatan kerja praktik yang penulis lakukan pada PT. Bank Aceh Syariah Cabang Jantho yang beralamat di jalan Sudirman No. 80 Jantho, Kabupaten Aceh Besar. PT. Bank Aceh Syariah Cabang Jantho ialah suatu lembaga keuangan syariah yang berfungsi menghimpun dana dan menyalurkan kembali dana tersebut kepada masyarakat yang membutuhkan melalui pembiayaan. Selama melakukan kerja praktik tiga puluh tiga hari kerja, penulis ditempatkan dibidang umum dan pembiayaan. Adapun tujuan dari penulisan LKP (Laporan Kerja Praktik) ini adalah untuk mengetahui bagaimana mekanisme dan pengaplikasian produk pembiayaan komersial dengan menggunakan akad murābahah pada PT. Bank Aceh Syariah Cabang Jantho. Produk pembiayaan pada PT. Bank Aceh Syariah Cabang Jantho ada dua yaitu produk pembiayaan produktif dan konsumtif. Salah satu produk dari pembiayaan produktif yaitu produk pembiayaan komersial. Produk pembiayaan komersial adalah pembiayaan yang diberikan untuk nasabah dengan jenis usaha menengah dan korporasi, dimana pembiayaan ini menggunakan prinsip pembiayaan modal kerja dan pembiayaan investasi. Adapun mekanisme dan pengaplikasian pembiayaan komersial yaitu sebuah cara yang telah disusun untuk pengambilan pembiayaan komersial yang menggunakan akad murābahah. Setelah penulis amati tentang bagaimana mekanisme dan pengaplikasian produk pembiayaan komersial dengan menggunakan akad murābahah pada PT. Bank Aceh Syariah Cabang Jantho, penulis melihat adanya kesesuaian dengan Standar Operasional Prosedur (SOP) dan juga dengan teori mengenai mekanisme dan pengaplikasian akad murābahah pada produk pembiayaan komersial pada PT. Bank Aceh Syariah Cabang Jantho jalankan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: Pembimbing : 1. Abrar Amri, SE.,S.Pd.I.,M.Si; 2. Evri Yenni, SE.,M.Si
Uncontrolled Keywords: Murabahah, Perbankan Syariah, Akad
Subjects: 200 Religion (Agama) > 297 Islam > 2X4 Fiqih > 2X4.2 Mu'amalat > 2X4.21 Jual Beli (Murabahah)
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > D3 Perbankan Syariah
Depositing User: Wiwin Utari
Date Deposited: 06 Aug 2018 03:40
Last Modified: 06 Aug 2018 03:40
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/4439

Actions (login required)

View Item
View Item