Kepemimpinan Kepala Sekolah dalam Peningkatan Kemampuan Pedagogik Guru Melalu Inservice Education di MAN 5 Aceh Besar

Surya Dewi, 140206070 (2018) Kepemimpinan Kepala Sekolah dalam Peningkatan Kemampuan Pedagogik Guru Melalu Inservice Education di MAN 5 Aceh Besar. Skripsi thesis, UIN Ar-Raniry Banda Aceh.

[thumbnail of Membahas tentang Kepemimpinan Kepala Sekolah]
Preview
Text (Membahas tentang Kepemimpinan Kepala Sekolah)
Surya Dewi.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (6MB) | Preview
[thumbnail of Membahas tentang Kepemimpinan Kepala Sekolah]
Preview
Text (Membahas tentang Kepemimpinan Kepala Sekolah)
Form B dan Form D.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (1MB) | Preview

Abstract

Kepemimpinan adalah aktivitas yang dapat mempengaruhi orang-orang yang mau bekerjasama untuk mencapai beberapa tujuan yang mereka inginkan. Seorang pemimpin dalam mempengaruhi bawahannya dapat dilakukan dengan macam-macam cara, antara lain dengan memberikan imbalan, melimpahkan wewenang, memberi penghargaan, memberi tugas dan tanggung jawab, dan mengajak kearah yang lebih baik. Akan tetapi dalam hal ini masih ada guru yang kurang memahami dalam penyusunan RPP, dan kurang memahami terhadap peserta didik. Permasalahan tersebut menjadi fokus kajian dalam skripsi dengan tujuan: 1) untuk mengetahui kepemimpinan kepala sekolah dalam peningkatan kemampuan pedagogik guru di MAN 5 Aceh Besar, 2) untuk mengetahui hambatan kepala sekolah dalam peningkatan kemampuan pedagogik guru di MAN 5 Aceh Besar. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini ialah deskriptif kualitatif. Subjek dalam penelitian ini adalah kepala sekolah, dua orang guru dan dua orang siswa. Teknik pengumpulan data dalam penelitian menggunakan wawancara, observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa kepala sekolah MAN 5 Aceh Besar telah menunjukan kinerja yang baik walaupun belum terlaksana 100% dalam meningkatkan kemampuan pedagogik guru dibuktikan dari cara kepala sekolah yang terus menerus mencari cara dalam meningkatkan kemampuan guru melalui: pelatihan-pelatihan, seminar, training dan workshop. Kendala-kendala yang dihadapi kepala sekolah dalam peningkatan kemampuan pedagogik guru yaitu dari segi biaya dan waktu.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing: 1.DR. Mujiburrahman, M.Ag 2.Dra. Jamliah Hasballah, MA
Uncontrolled Keywords: Guru, Kelapa sekolah, Kepemimpinan
Subjects: 200 Religion (Agama) > 297 Islam > 2X7 Filsafat dan Perkembangan > 2X7.3 Pendidikan
Depositing User: Surya Dewi
Date Deposited: 25 Sep 2018 04:21
Last Modified: 25 Sep 2018 04:21
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/5043

Actions (login required)

View Item
View Item