Pengaruh Model Teams Games Tournament (TGT) Melalui Media Teka-Teki Silang Terhadap Hasil Belajar Siswa di MAN Aceh Barat Daya

Cut Hayatul Husna, 291324991 (2017) Pengaruh Model Teams Games Tournament (TGT) Melalui Media Teka-Teki Silang Terhadap Hasil Belajar Siswa di MAN Aceh Barat Daya. Skripsi thesis, UIN Ar-Raniry Banda Aceh.

[thumbnail of Pendidikan; metode] Text (Pendidikan; metode)
Skripsi.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (30MB)

Abstract

Berdasarkan hasil wawancara dengan siswa, bahwa masih banyak guru yang menggunakan metode ceramah sehingga kurang menarik bagi siswa dan kurang aktif dalam belajar. Akibatnya hasil belajar siswa kurang baik. Salah satu model pembelajaran kooperatif yang dapat meningkatkan minat belajar siswa yaitu dengan model pembelajaran Teams Games Tournament (TGT). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model TGT terhadap hasil belajar, aktivitas siswa, dan respon siswa di MAN Aceh Barat Daya pada materi tata nama senyawa melalui media teka-teki silang. Jenis penelitian yang digunakan adalah one shot case study (metode pra-eksperimen). Sampel dalam penelitian ini adalah siswa kelas X-MIA3 yang berjumlah 38 siswa. Pengumpulan data dilakukan melalui tes, observasi aktivitas siswa, dan angket respon. Hasil tes dianalisis dengan menggunakan uji normalitas data dan uji-t. Data observasi aktivitas siswa dan angket respon dianalisis dengan menggunakan teknik persentase. Hasil penelitian dapat dilihat dari uji normalitas data yaitu X2hitung < X2tabel atau 9,08 < 11,1 menyatakan bahwa data tes berdistribusi normal dan hasil uji-t yang menyatakan bahwa thitung > ttabel yaitu 10,782 > 1,70, maka H0 ditolak dan Ha diterima. Ha diterima yaitu terdapat pengaruh penggunaan model TGT terhadap hasil belajar siswa. Persentase aktivitas siswa pada pertemuan I sebesar 94,23% dan pertemuan II sebesar 96,87% dengan kategori baik sekali. Respon siswa dengan persentase sebesar 94,46% yang menjawab “Ya” dan 10,62% yang menjawab “Tidak”. Berdasarkan penelitian maka dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran TGT melalui media teka-teki silang berpengaruh terhadap hasil belajar siswa pada materi tata nama senyawa di MAN Aceh Barat Daya.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing: 1.Ir. Amna Emda, M.Pd 2.Hayatuz Zakiyah, M.Pd
Uncontrolled Keywords: Model, Teams, Games, Tournament
Subjects: 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 370 Education (Pendidikan)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Kimia
Depositing User: Ms Cut Hayatul Husna
Date Deposited: 06 Sep 2017 01:34
Last Modified: 06 Sep 2017 01:34
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/534

Actions (login required)

View Item
View Item