Kajian Kriminologi terhadap Tindak Pidana Pencurian (Studi Kasus di Gampong Rukoh Banda Aceh)

Laini Misra, 141 209 568 (2016) Kajian Kriminologi terhadap Tindak Pidana Pencurian (Studi Kasus di Gampong Rukoh Banda Aceh). Skripsi thesis, UIN Ar-Raniry Banda Aceh.

[thumbnail of Membahas tentang  Pidana Pencurian]
Preview
Text (Membahas tentang Pidana Pencurian)
Laina Misra.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (3MB) | Preview

Abstract

Kejahatan pencurian yang di lakukan sebagai kebiasaan tersebut merupakan suatu kejahatan yang dilakukan oleh sebuah keluarga yang berdasarkan garis keturunan mulai dari kakek hingga cucunya dan kejahatan pencurian yang juga dilakukan oleh saudara sekandung (Kakak-Adik) secara terus menerus. Kriminologi merupakan ilmu yang mempelajari tentang kejahatan, pelaku kejahatan serta reaksi masyarakat yang ditujukan baik terhadap perbuatan maupun terhadap pelakunya serta melihat sebab-sebab terjadinya kejahatan melalui berbagai faktor. Permasalahan penelitian dalam skripsi ini adalah bagaimana kajian kriminologi terhadap tindak pidana pencurian yang dilakukan sebagai kebiasaan, dan apa faktor penyebab tindak pidana pencurian di Gampong Rukoh Banda Aceh. Untuk memperoleh jawaban tersebut peneliti menggunakan metode deskriptif yaitu suatu bentuk penelitian yang ditujukan untuk mendeskripsikan fenomena-fenomena yang ada, baik fenomena alamiah maupun fenomena buatan manusia. penelitian ini yang menghasilkan data deskriptif analisis dengan cara memaparkan dan menjelaskan hasil penelitian melalui teknik wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kajian kriminologi terhadap tindak pidana pencurian (Studi Kasus di Gampong Rukoh Banda Aceh) adalah kejahatan pencurian yang di lakukan sebagai kebiasaan merupakan hasil dari tingkah laku yang dipelajari, kejahatan tersebut dilakukan terus menerus tanpa adanya efek jera serta adanya faktor-faktor pendukung terjadinya kejahatan pencurian seperti faktor ekonomi, faktor pendidikan, faktor pergaulan dan faktor keluarga.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing : 1.Drs. Mohd. Kalam, M.Ag 2.Amrullah, SHI., LL.M
Uncontrolled Keywords: Kriminologi, Tindak Pidana, Pencurian
Subjects: 200 Religion (Agama) > 297 Islam > 2X4 Fiqih > 2X4.5 Hukum Pidana Islam (Jinayat) > 2X4.51 Pencurian
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > S1 Pidana Islam
Depositing User: Users 2717 not found.
Date Deposited: 07 Jan 2019 10:38
Last Modified: 07 Jan 2019 10:38
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/5838

Actions (login required)

View Item
View Item