Efektifitas YouTube sebagai Media Penyebaran Informasi (Studi pada Serambi on TV)

Ali Akbar, 411206587 (2018) Efektifitas YouTube sebagai Media Penyebaran Informasi (Studi pada Serambi on TV). Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Ar-Raniry.

[thumbnail of Membahas tentang Efektifitas YouTube]
Preview
Text (Membahas tentang Efektifitas YouTube)
Ali Akbar.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (3MB) | Preview
[thumbnail of Membahas tentang Efektifitas YouTube]
Preview
Text (Membahas tentang Efektifitas YouTube)
Form B dan Form D.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (390kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini berjudul “Efektifitas YouTube sebagai Media Penyebaran Informasi (Studi pada Serambi on TV)”. Adapun yang menjadi tujuan dalam penelitian ini adalah (1) Untuk mengetahui efek YouTube dalam menyebarkan informasi. (2) Untuk mengetahui efektifitas Serambi on TV dalam menyebarkan informasi melalui YouTube, dan (3) Untuk mengetahui hambatan-hambatan yang dihadapi Serambi on TV dalam menyebarkan informasi melalui YouTube. Penelitian ini menggunakan teori uses and gratification dengan metode deskriptif kualitatif, yang menjadi Informan dalam penelitian ini adalah pihak redaksi Serambi on TV, dan juga 10 orang penonton yang sering mengaksesnya. Hasil dari penelitian ini Pertama, Efek yang didapat penonton dengan mencari informasi di YouTube terdiri dari efek kognitif, afektif, integrasi pribadi, integrasi sosial, dan efek berkhayal. Kedua, YouTube sangat efektif bagi Serambi on TV dalam menyebarkan informasi karena keefektifan yang didapat dalam menyebarkan informasi melalui YouTube adalah penggunaan yang praktis, jumlah subscriber yang semakin bertambah, mendapatkan penonton yang luas (global), dan mengikuti perkembangan zaman. Yang Ketiga, hambatan yang dialami Serambi on TV dalam menyebarkan informasi melalui YouTube yaitu terganggunya kinerja karena koneksi jaringan internet yang lambat, server YouTube yang sewaktu-waktu bermasalah, dan tidak dapat menjangkau daerah-daerah yang koneksi internetnya belum ada. Namun, hambatan tersebut bisa diatasi dengan memanggil tim Information Technology (IT) untuk menormalkan kembali koneksi internet, jika server YouTube mengalami masalah solusinya dengan menyebarkan berita ke Facebook, dan yang terakhir tim Serambi on TV selalu melakukan promosi baik media cetak maupun online agar penontonnya semakin bertambah. Serambi on TV sangat efektif menggunakan YouTube sebagai media penyebaran informasinya.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing: 1. Drs. Baharuddin AR, M.Si 2. Syahril Furqany, M.I.Kom
Uncontrolled Keywords: Media, YouTube, Uses and Gratification, Serambi on TV
Subjects: 000 Computer Science, Information and System > 070 News Media, Journalism & Publishing
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > S1 Komunikasi dan Penyiaran Islam
Depositing User: Ali Akbar
Date Deposited: 21 Nov 2018 03:24
Last Modified: 16 Jan 2019 09:41
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/5845

Actions (login required)

View Item
View Item