Efektifitas Khutbah Nikah dalam Mencegah Perceraian (Studi Pada KUA Kecamatan Pasie Raja Aceh Selatan)

Jarsimah, 411206639 (2017) Efektifitas Khutbah Nikah dalam Mencegah Perceraian (Studi Pada KUA Kecamatan Pasie Raja Aceh Selatan). Skripsi thesis, UIN Ar-Raniry Banda Aceh.

[thumbnail of Membahas tentang Khutbah Nikah]
Preview
Text (Membahas tentang Khutbah Nikah)
Jarsimah.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of Membahas tentang Khutbah Nikah]
Preview
Text (Membahas tentang Khutbah Nikah)
Form B dan Form D.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (330kB) | Preview

Abstract

Khutbah nikah merupakan satu bentuk syariat sunnah yang diajarkan dalam Islam. Khutbah nikah secara umum berisi tentang pesan-pesan nasehat pernikahan bagi kedua pasangan yang melakukan akad nikah, tujuannya agar tercapainya kehidupan rumah tangga yang bahagia. Untuk itu, khutbah nikah ini salah satu metode penting dalam menyampaikan pesan-pesan dakwah. Pelaksanan khutbah nikah ini ada dalam setiap peristiwa nikah yang dilakukan oleh umat muslim. Begitu juga yang dilakukan di Kantor Urusan Agama (KUA) Pasie Raja, Aceh Selatan.Oleh sebab, itu, tujuan penelitian ini untuk mengetahui pesan-pesan dakwah dalam khutbah nikah, dan untuk mengetahui efektifitas khutbah nikah di KUA Pasie Raja dalam kehidupan berumah tangga. Penelitian ini merupakan bentuk penelitian lapangan (field research), masuk dalam kategori penelitian kualitatif. Data-data penelitian bersumber dari data primer, yaitu hasil observasi, wawancara, dan dokumentasi. Adapun hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat dua poin pesan dakwah yang terdapat dalam khutbah nikah di Kantor Urusan Agama (KUA) Pasie Raja; Pertama adalah pesan persuasif tentang anjuran untuk melaksanakan nikah bagi tiap-tiap orang yang telah mampu. Pesan ini mengacu pada hadis Rasulullah saw. Kedua adalah pesan untuk menghindari diri dari perbuatan zina. Sebagai imbangan dalam mencegah perbuatan tersebut, maka khatibmenjelaskan tentang anjuran untuk melangsungkan pernikahan. Efektivitas khutbah nikah dalam menciptakan kehidupan rumah tangga dengan baik tidak dapat diukur dan dibuktikan. Karena, dalam realita masyarakat masih saja terjadi masalah-masalah dalam suatu keluarga, yang jutru berakhir pada perceraian.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing : 1. Fajri Chairawati, S. Pd.I, M. A; 2. Jufrizal, S. Sos.I, M. A,
Uncontrolled Keywords: Efektivitas, Khutbah Nikah
Subjects: 200 Religion (Agama) > 297 Islam > 2X4 Fiqih > 2X4.3 Hukum Perkawinan (Munakahat) > 2X4.316 Khutbah Nikah
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > S1 Komunikasi dan Penyiaran Islam
Depositing User: Jarsimah Imah
Date Deposited: 11 Dec 2018 10:04
Last Modified: 11 Dec 2018 10:04
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/6035

Actions (login required)

View Item
View Item