Urgensi Layanan Informasi Kebencanaan pada Badan Penanggulangan Bencana Provinsi Aceh

Hera Zavina Putri, 421206790 (2017) Urgensi Layanan Informasi Kebencanaan pada Badan Penanggulangan Bencana Provinsi Aceh. Skripsi thesis, UIN Ar-Raniry Banda Aceh.

[thumbnail of Membahas Tentang Bencana Alam]
Preview
Text (Membahas Tentang Bencana Alam)
SKRIPSI.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (2MB) | Preview

Abstract

Hera Zavina Putri, 421206790, Urgensi Layanan Informasi Kebencanaan pada Badan Penanggulangan Bencana Provinsi Aceh, Skripsi, (Darussalam, Banda Aceh: Fakultas Dakwah dan Komunikasi, Universitas Islam Negeri Ar-Raniry, Prodi Bimbingan dan Konseling Islam, 2017).
Fokus masalah dalam penelitian ini dirumuskan dalam bentuk pertanyaan “bagaimana bentuk-bentuk layanan informasi kebencanaan yang diberikan oleh Badan Penanggulangan Bencana Provinsi Aceh?”. Berdasarkan fokus masalah ini dapat dijabarkan menjadi beberapa pokok pertanyaan penelitian, yaitu: bagaimana sistem informasi yang diterapkan”?, apa bentuk-bentuk layanan informasi yang diberikan”?, bagaimana prosedur kerja penanggulangan bencana”?. Tujuan umumnya penelitian ini yaitu untuk menemukan “bentuk-bentuk layanan informasi kebencanaan. Berdasarkan pada tujuan umum penelitian di atas, tujuan khusus penelitian ini yaitu: untuk mengetahui sistem informasi yang diterapkan, untuk mengetahui bentuk-bentuk layanan informasi yang diberikan, untuk mengetahui prosedur kerja penanggulangan bencana. Penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research) dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Pengumpulan data menggunakan teknik wawancara dan studi dokumentasi.
Setelah mendapatkan data yang diperoleh dari lapangan, maka hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem informasi yang diterapkan melalui kesiap-siagaan yang meliputi: pengaktifan pos-pos siaga bencana dengan segenap unsur pendukungnya, inventarisasi (mendaftar data) sumber daya pendukung kedaruratan, penyiapan dukungan dan mobilisasi sumberdaya/logistik, penyiapan sistem informasi dan komunikasi yang cepat dan terpadu mendukung tugas kebencanaan, penyiapan dan pemasangan instrumen sistem peringatan dini, penyusunan rencana kontijensi atau rencana kesiap-siagaan, dan mobilisasi sumber daya (personil dan prasarana/sarana peralatan). Bentuk-bentuk layanan informasi yang diberikan yaitu ada tiga bidang disamping kesekretarian, di antaranya: bidang pencegahan dan kesiap-siagaan, bidang kedaruratan dan logistik dan bidang rehabilitasi-rekontruksi. Prosedur kerjanya yaitu dalam melaksanakan tugas menerapkan prinsip koordinasi, integrasi dan sinkronisasi. Koordinasi penyelenggaraan penanggulangan bencana dilakukan melalui kerjasama dengan lembaga/organisasi dan pihak-pihak lain yang terkait sesuai dengan peraturan perundang-undangan. Dapat disimpulkan bahwa Badan Penanggulangan Bencana Provinsi Aceh memberikan pelayanan informasi tentang kebencanaan kepada masyarakat dan semua pihak dengan bantuan Pemerintah Pusat ataupun Pemerintah Daerah, juga membutuhkan andil dari pihak lain guna menyokong hal tersebut, baik itu dari masyarakat, lembaga usaha, lembaga swadaya masyarakat, pemerintah negara lain, lembaga internasional dan lembaga asing non-pemerintah.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing: 1.Dr. M. Jamil Yusuf, M.Pd : NIP : 195808101987031008 2.Juli Andriyani, M. Si : NIP : 197407222007102001
Uncontrolled Keywords: Layanan, Informasi, Urgensi, Bencana
Subjects: 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 380 Commerce, Communications, Transportation (Perdagangan, Komunikasi, Transportasi)
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > S1 Bimbingan dan Konseling Islam
Depositing User: Hera Zavina Putri Ibrahim
Date Deposited: 13 Sep 2017 09:23
Last Modified: 13 Sep 2017 09:23
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/624

Actions (login required)

View Item
View Item