Tinjauan Keterampilan Proses Sains Peserta Didik Pada Program Lintas Minat Fisika Kelas X IPS Di MAN 4 Aceh Besar

Widia Sari, 140204021 (2019) Tinjauan Keterampilan Proses Sains Peserta Didik Pada Program Lintas Minat Fisika Kelas X IPS Di MAN 4 Aceh Besar. Skripsi thesis, UIN Ar-Raniry Banda Aceh.

[thumbnail of From B dan Form D.pdf]
Preview
Text
From B dan Form D.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (624kB) | Preview
[thumbnail of Tinjauan Keterampilan Proses Sains Peserta Didik  Pada Program Lintas Minat Fisika]
Preview
Text (Tinjauan Keterampilan Proses Sains Peserta Didik Pada Program Lintas Minat Fisika)
Full Skripsi_Widia Sari_140204021_FTK PFS.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (3MB) | Preview

Abstract

Kurikulum 2013 mewajibkan peserta didik untuk memilih program peminatan dan lintas minat. Peminatan merupakan program pengambilan pilihan dan keputusan oleh peserta didik yang didasarkan atas potensi diri peserta didik. Lintas minat merupakan program perluasan minat, dimana peserta didik dapat memilih mata pelajaran yang diminati namun tidak terdapat dalam kelompok peminatannya, dengan demikian peserta didik dari kelompok peminatan IPS dapat mempelajari fisika. Pemilihan program lintas minat fisika di MAN 4 Aceh Besar tidak berdasarkan minat peserta didik, akan tetapi ditentukan oleh pihak sekolah. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan keterampilan proses sains peserta didik pada program lintas minat fisika. Metode penelitian adalah kuantitatif deskriptif. Populasi dan sampel penelitian adalah peserta didik kelas X IPS yang berjumlah 36 orang peserta didik yang mengikuti program lintas minat fisika. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik purposive Sampling. Instrumen yang digunakan soal pilihan ganda yang dibuat berdasarkan indikator keterampilan proses sains yang berjumlah 18 soal. Hasil penelitian menunujukkan Indikator mengobservasi diperoleh skor sebesar 72, mengklasifikasi sebesar 84, memprediksi sebesar 36, mengukur sebesar 48, menyimpulkan sebesar 26 dan mengkomunikasikan sebesar 78. Secara keseluruhan keterampilan proses sains peserta didik berada pada kategori cukup dengan nilai rata-rata sebesar 53,16. Mengklasifikasi adalah indikator tertinggi sedangkan menyimpulkan indikator terendah yang dicapai peserta didik

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing: 1. Dr. Muhammad Isa, M.Sc 2. Sabaruddin, M.Pd
Uncontrolled Keywords: Keterampilan Proses Sain, Peminatan, Lintas Minat
Subjects: 500 Sciences (Ilmu Pengetahuan Alam dan Matematika) > 530 Physics (Fisika)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Fisika
Depositing User: Widia Sari
Date Deposited: 13 May 2019 04:22
Last Modified: 13 May 2019 04:22
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/7780

Actions (login required)

View Item
View Item