Analisis alMaṣlaḥah al-Mursalah Pada Jual Beli Sparepart Bekas Kendaraan Roda Dua (Studi Kasus di Pasar Loak Lampaseh Kota Banda Aceh)

Deswita Fitra Sari, 140102024 (2019) Analisis alMaṣlaḥah al-Mursalah Pada Jual Beli Sparepart Bekas Kendaraan Roda Dua (Studi Kasus di Pasar Loak Lampaseh Kota Banda Aceh). Skripsi thesis, UIN Ar-Raniry Banda Aceh.

[thumbnail of Analisis alMaṣlaḥah al-Mursalah Pada Jual Beli Sparepart Bekas Kendaraan Roda Dua]
Preview
Text (Analisis alMaṣlaḥah al-Mursalah Pada Jual Beli Sparepart Bekas Kendaraan Roda Dua)
DESWITA UPLOAD.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of FORM B-D DESWITA.pdf]
Preview
Text
FORM B-D DESWITA.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (245kB) | Preview

Abstract

Jual beli merupakan salah satu jenis muamalah yang membawa manfaat besar dalam kehidupan seperti jual beli barang bekas di Pasar Loak Lampaseh. Menurut hukum Islam, sah tidaknya suatu jual beli bergantung kepada terpenuhinya rukun dan syarat jual beli itu sendiri. Jual beli harus berdasarkan suka sama suka dan jual beli harus mendatangkan kemaslahatan bukan mudharat. Dalam skripsi yang berjudul Analisis alMaṣlaḥah al-Mursalah pada Jual Beli Sparepart Bekas Kendaraan Roda Dua (Studi Kasus di Pasar Loak Lampaseh Kota Banda Aceh), penulis mengajukan dua pertanyaan penelitian dalam rumusan masalah, yaitu bagaimana praktek jual beli yang dilakukan pembeli sebagai pengguna Sparepart bekas dengan penjual di Pasar Loak Lampaseh Kota Banda Aceh, dan bagaimana tinjauan hukum berdasarkan al-Maṣlaḥah alMursalah terhadap praktek jual beli Sparepart bekas kendaraan roda dua di Pasar Loak Lampaseh Kota Banda Aceh. Untuk menjawab pertanyaan tersebut, penulis melakukan penelitian dengan menggunakan metode deskriptif. Dari hasil penelitian tersebut dapat diketahui bahwa penjual menawarkan barang yang dia miliki dan menginformasikan harga awal terhadap pembeli kemudian pembeli melihat barang tersebut dan tidak bisa melihat secara mendalam untuk melihat kondisi barang yang akan diperjualbelikan. Menurut hukum Islam jual beli Sparepart bekas kendaraan roda dua tersebut berdasarkan al-Maṣlaḥah al-Mursalah, hukumnya mubah (boleh). Hal ini disebabkan karena jual beli tersebut sudah memenuhi rukun-rukun dan syarat-syarat berdasarkan al-Maṣlaḥah al-Mursalah. Dengan demikian, aspek al-Maṣlaḥah terhadap memperjualbelikan Sparepart bekas kendaraan roda dua tersebut sesuai dengan tujuan al-Maṣlaḥah dan tidak bertentangan dengan hukum Islam. Sejalan dengan kesimpulan di atas pembeli harus berpegang kepada Syariat Islam dalam memilih barang dari penjual.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing: 1. Prof. Dr. Iskandar Usman, MA 2. Ihdi Karim Makinara, S.H.I., S.H., M.H
Uncontrolled Keywords: Al-Maṣlaḥah Al-Mursalah dan Jual Beli
Subjects: 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 302 Interaksi sosial
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > S1 Hukum Ekonomi Syariah
Depositing User: Deswita Fitra Sari
Date Deposited: 22 May 2019 04:46
Last Modified: 22 May 2019 04:46
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/8003

Actions (login required)

View Item
View Item