Analisis Kesesuaian Butir Soal Buatan Guru dengan RPP pada Materi Protista dan Keanekaragaman Hayati di SMAN 1 Trumon Tengah Aceh Selatan

Irnanda Susanti Putri, 281324858 (2018) Analisis Kesesuaian Butir Soal Buatan Guru dengan RPP pada Materi Protista dan Keanekaragaman Hayati di SMAN 1 Trumon Tengah Aceh Selatan. Skripsi thesis, UIN Ar-Raniry Banda Aceh.

[thumbnail of Membahas tentang guru dan pengajaran.]
Preview
Text (Membahas tentang guru dan pengajaran.)
IRNANDA SUSANTI PUTRI.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of Form B dan Form D.pdf]
Preview
Text
Form B dan Form D.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Butir soal buatan guru Biologi di SMAN 1 Trumon Tengah belum pernah dianalisis secara kualitatif dan kuantitatif. Soal yang dibuat oleh guru belum diketahui tingkat kesesuaiannya dengan Indikator maupun materi yang terdapat di dalam RPP. Butir Soal juga belum pernah dianalisis secara kuantitatif seperti validitas dan reabilitas, tingkat kesukaran soal, dan daya beda soal. Adapun tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui kesesuaian butir soal buatan guru dengan Indikator dan materi dalam RPP dan untuk mengetahui kualitas butir soal buatan guru Biologi di SMAN 1 Trumon Tengah dari segi kuantitas pada materi protista dan keanekaragaman hayati. Metode penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif dan kualitatif. Penelitian ini dilaksanakan di SMAN 1 Trumon Tengah dengan subjek penelitian adalah soal buatan guru dan jawaban siswa pada materi protista dan keanekaragaman hayati. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini dengan cara analisis dokumen butir soal dengan RPP, telaah kesesuaian butir soal dari aspek materi dan wawancara dengan guru biologi SMAN 1 Trumon Tengah. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa 100% soal buatan guru pada materi protista sesuai dengan indikator dan 75 % soal pada materi keanekaragaman hayati sesuai dan 25% Tidak sesuai dengan indikator yang terdapat di RPP. Kesesuaian dengan aspek materi pada materi protista dan keanekaragaman hayati menunjukkan bahwa 20 soal memiliki pilihan jawaban yang homogen dan logis, hanya memiliki satu kunci jawaban pada setiap soal dan masing-masing pengecohnya berfungsi. Sementara kualitas butir soal pada materi protista dan keanekaragaman hayati memiliki tingkat validitas yang rendah, memiliki reabilitas yang rendah, tingkat kesukaran sebagian kategori sedang dan daya beda soal sebagian besar termasuk kategori lemah pada materi protista dan kategori baik pada materi keanekaragaman hayati.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing: 1. wati Oviana, M.Pd 2. Elita Agustina, M.Si
Uncontrolled Keywords: Analisis Kesesuaian, Butir Soal Buatan Guru, RPP
Subjects: 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 370 Education (Pendidikan) > 371 Sekolah dan Aktivitasnya: Pendidikan luar biasa > 371.1 Guru dan Pengajaran
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Biologi
Depositing User: Ms IRNANDA SUSANTI PUTRI
Date Deposited: 03 May 2018 05:10
Last Modified: 03 May 2018 05:10
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/3691

Actions (login required)

View Item
View Item