Problematika Dan Usaha Solutif Dalam Penanggulan Pengemis Terhadap Gangguan Konsentrasi Belajar Mahasiswa Universitas UIN Ar-Raniry.

Nuzul Ramadhan, 211222419 (2017) Problematika Dan Usaha Solutif Dalam Penanggulan Pengemis Terhadap Gangguan Konsentrasi Belajar Mahasiswa Universitas UIN Ar-Raniry. Skripsi thesis, UIN Ar-Raniry.

[thumbnail of Problematika Dan Usaha Solutif Dalam Penanggulan Pengemis Terhadap Gangguan Konsentrasi Belajar Mahasiswa Universitas UIN Ar-Raniry.]
Preview
Text (Problematika Dan Usaha Solutif Dalam Penanggulan Pengemis Terhadap Gangguan Konsentrasi Belajar Mahasiswa Universitas UIN Ar-Raniry.)
full nuzul.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (4MB) | Preview

Abstract

Tindakan memilih untuk menjadi seorang pengemis bukan semata karena adanya keterbatasan kemampuan fisik seperti tuna aksara dan cacat fisik lainnya serta lanjut usia, namun ada pula yang melakukan perkerjaan pengemis sebagai profesi meskipun memiliki kondisi fisik yang sehat. banyak pengemis sekarang masuk ke dalam komplek kampus untuk mengemis, di karenakan menghindari dari razia yang digelar di kota dan di jalan-jalan protocol. ini menjadi masalah yang cukup serius karena menganggu kebersihan kampus dan keyamanan belajar mahasiswa. Tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah, untuk mengetahui dan menjawab permasalahan mengapa pengemis berminat melakukan pengemisan di zona pendidikan,khusus nya UIN Ar-Raniry, bagaimana peran kampus melakukan pencegahan masuknya pengemis ke area Universitas, khusus nya ruang belajar di UIN Ar-Raniry, bagaimana kiat-kiat respon mahasiswa dan dosen terhadap masuknya pengemis ke kampus terutama dalam konsentrasi belajar. Penelitian ini menggunakan metode pendekatan kualitatif dengan mengolah data deskriptif analisis. Adapun jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research), dengan menggunakan wawancara dan observasi. Hasil penelitian di temukan Pengemis banyak memasuki kampus UIN Ar-Raniry dengan cara di antar oleh tukang becak, salah satu tempat sudut kampus yang di gunakan untuk parkir becak atau tempat tukang becak menunggu adalah halaman belakang kampus dekat lapangan bola kampus UIN Ar-Raniry. Tidak ada nya sebuah tindakan yang tegas dalam menghalau pengemis yang masuk area kampus menjadi penyebabnya. salah satu solusi yang tepat dalam hal penanggulangan pengemis yang memasuki kampus adalah dengan mengoptimalkan kinerja satpam atau pihak keamanan kampus yang ada. sehingga keberadaan pengemis yang dapat menganggu konsentrasi belajar mahasiswa ini dapat di atasi dengan baik.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing I : Dr. Sri Suyanta, M.Ag Pembimbing II : Dr. Muhibbuddin Hanafiah, M.Ag
Uncontrolled Keywords: Problematika dan Usaha Solutif dalam Penanggulangan Pengemis Terhadap Gangguan Konsentrasi Belajar Mahasiswa
Subjects: 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 370 Education (Pendidikan) > 371 Sekolah dan Aktivitasnya: Pendidikan luar biasa > 371.7 Kesejahteraan Siswa
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Nuzul Ramadhan Ramadhan
Date Deposited: 05 Sep 2019 04:26
Last Modified: 05 Sep 2019 04:26
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/9632

Actions (login required)

View Item
View Item