Pengembangan Usaha Souvenir Pada Masyarakat Dayah Daboh Kecamatan Montasik Kabupaten Aceh Besar

Ajirna, 140402112 (2019) Pengembangan Usaha Souvenir Pada Masyarakat Dayah Daboh Kecamatan Montasik Kabupaten Aceh Besar. Skripsi thesis, UIN Ar-Raniry.

[thumbnail of Pengembangan Usaha Souvenir Pada Masyarakat Dayah Daboh Kecamatan Montasik Kabupaten Aceh Besar]
Preview
Text (Pengembangan Usaha Souvenir Pada Masyarakat Dayah Daboh Kecamatan Montasik Kabupaten Aceh Besar)
Ajirna.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (2MB) | Preview

Abstract

Fokus masalah dalam penelitian ini yaitu: bagaimana sejarah perkembangan usaha souvenir pada masyarakat Dayah Daboh Kecamatan Montasik, apa upaya yang dilakukan oleh pemimpin perusahaan supaya karyawannya tetap bertahan dalam pekerjaan, bagaimana peran pemimpin perusahaan dalam mengembangkan usaha souvenir pada masyarakat Dayah Daboh Kecamatan Montasik, tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui sejarah perkembangan usaha souvenir pada masyarakat Dayah Daboh Kecamatan Montasik Kabupaten Aceh Besar, untuk mengetahui upaya yang dilakukan oleh pemimpin perusahaan supaya karyawannya tetap bertahan dalam pekerjaan, dan untuk mengetahui peran pemimpin perusahaan dalam mengembangkan usaha souvenir pada masyarakat Dayah Daboh Kecamatan Montasik Kabupaten Aceh Besar. penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research) dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Pengumpulan data menggunakan teknik observasi, wawancara dan studi dokumentasi. setelah mendapatkan data yang diperoleh dari lapangan, maka hasil penelitian menunjukkan bahwa sejarah perkembangan usaha souvenir pada masyarakat Dayah Daboh Kecamatan Montasik sudah ada sejak tahun 1991, yang pertama sekali mendirikan usaha Souvenir di Gampong Dayah Daboh adalah Karya Indah Bordir yang dipimpin oleh Sulastri, kemudian seiring berjalannya waktu maka perkembangan usaha souvenir sudah semakin maju hingga mempunyai 9 perusahaan yaitu, Karya Indah Bordir, Maya Souvenir, Cantik Souvenir, Hanum Souvenir, Eka Souvenir, Roza Bordir, Aneka Souvenir, Souvenir Hudep Beusare. tentunya perusahaan tidak akan maju kalau tidak disertai dengan karyawan, kreatifitas dan kerja keras. Upaya yang dilakukan pemimpin perusahaan agar karyawan tetap bertahan dalam bekerja adalah menjadi pribadi yang baik, memberikan upah lebih kepada karyawan, mengajak karyawan untuk berekreasi, saling menghargai, selalu bersikap dermawan, kedisplinan dalam bekerja, dan keramahan. Peran pemimpin sangat penting untuk memajukan perusahaan seperti, mempromosikan hasil karya, bersikap ramah kepada pelanggan melayani dengan baik dan menjaga kualitas dari hasil karya. Dapat disimpulkan bahwa pengembangan usaha souvenir pada masyarakat Dayah Daboh Kecamatan Montasik dapat dilihat dari pemimpin perusahaan, kemajuan dalam mengembangkan usaha harus disertai kreatifitas, ide cemerlang, kedispilinan dan menjalin komunikasi yang baik antara pimpinan dengan karyawan. Adapun saran yang diberikan oleh peneliti untuk mengembangkan usaha yaitu: kerjakanlah sesuatu dengan ikhlas dan bijaksana agar pekerjaan yang dilakukan sejahtera dan di ridhai Allah Swt.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing: 1. Dr. M. Jamil Yusuf, M.Pd 2. Reza Muttaqin,. S.Sos. I., M.Pd
Subjects: 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 330 Economics (Ilmu Ekonomi) > 330.1 Angkatan Kerja dan Pasar Tenaga Kerja > 331.7 Ketenagakerjaan berdasarkan Industri dan Pekerja
300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 330 Economics (Ilmu Ekonomi) > 338 Produksi > 338.5 Ekonomi Produksi Umum
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > S1 Bimbingan dan Konseling Islam
Depositing User: Ajirna Ajirna
Date Deposited: 02 Jan 2020 04:17
Last Modified: 02 Jan 2020 04:17
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/10576

Actions (login required)

View Item
View Item