Efektivitas Layanan Bimbingan Kelompok Dengan Teknik Diskusi Kelompok Untuk Mengurangi Kenakalan Siswa Kelas XI Di SMA Negeri 9 Banda Aceh

Devi Maulidia, 150213080 (2019) Efektivitas Layanan Bimbingan Kelompok Dengan Teknik Diskusi Kelompok Untuk Mengurangi Kenakalan Siswa Kelas XI Di SMA Negeri 9 Banda Aceh. Skripsi thesis, UIN Ar-Raniry Banda Aceh.

[thumbnail of Efektivitas Layanan Bimbingan Kelompok Dengan Teknik Diskusi Kelompok Untuk Mengurangi Kenakalan Siswa Kelas XI Di SMA Negeri 9 Banda Aceh]
Preview
Text (Efektivitas Layanan Bimbingan Kelompok Dengan Teknik Diskusi Kelompok Untuk Mengurangi Kenakalan Siswa Kelas XI Di SMA Negeri 9 Banda Aceh)
Devi Maulidia, 150213080, FTK, BK, 085373792565.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (10MB) | Preview

Abstract

Kenakalan siswa adalah suatu perilaku yang dimunculkan oleh siswa yang berada pada masa remaja yang melanggar norma-norma yang berlaku dan dapat merugikan diri sendiri maupun merugikan orang lain terutama jika dilakukan dalam lingkungan sekolah. Penelitian ini dilakukan dengan latar belakang masalah kenakalan siswa yang sering terjadi SMA Negeri 9 Banda Aceh dan penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas layanan bimbingan kelompok dengan teknik diskusi kelompok untuk mengurangi kenakalan siswa kelas XI di SMA Negeri 9 Banda Aceh. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif eksperimen. Pada penelitian eksperimen, peneliti menggunakan Pre-Eksperimental Designs dengan metode One Group Pretest Posttest Design. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan observasi dan angket dalam bentuk skala likert dengan populasi sebanyak 90 siswa dan pemilihan sampel dengan menggunakan purposive sampling sebanyak 10 orang siswa yang mengalami tingkat kenakalan siswa tinggi. Penelitian ini menggunakan Paired Sampel t-test untuk menganalisis data dengan hasil yang menunjukkan bahwa ada perbedaan kenakalan siswa kelas XI sebelum dan sesudah pemberian layanan bimbingan kelompok dengan teknik diskusi kelompok di SMA Negeri 9 Banda Aceh yang dibuktikan dari hasil uji hipotesis yaitu Sig ,000 < 0,05 sehingga Ho ditolak Ha diterima. Maka dapat disimpulkan bahwa terdapat perbedaan kenakalan siswa sebelum dan sesudah treatment dan layanan bimbingan kelompok dengan teknik diskusi kelompok efektif untuk mengurangi kenakalan siswa kelas XI di SMA Negeri 9 Banda Aceh.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing I : Dr. Hj. Chairan M. Nur, M. Ag Pembimbing II : Wanty Khaira, M. Ed
Uncontrolled Keywords: Bimbingan Kelompok, Kenakalan Siswa
Subjects: 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 370 Education (Pendidikan) > 371 Sekolah dan Aktivitasnya: Pendidikan luar biasa > 371.3 Metode Pembelajaran dan Belajar
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Konseling
Depositing User: Devi Maulidia
Date Deposited: 09 Nov 2020 04:27
Last Modified: 09 Nov 2020 04:27
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/11289

Actions (login required)

View Item
View Item