Pengembangan Bahan Ajar Berbentuk Cerita Bergambar Pada Materi Sistem Pencernaan Manusia Di SMPN 1 Peukan Bada

Putri Wilinda, 150207073 (2020) Pengembangan Bahan Ajar Berbentuk Cerita Bergambar Pada Materi Sistem Pencernaan Manusia Di SMPN 1 Peukan Bada. Skripsi thesis, UIN AR-RANIRY.

[thumbnail of Pengembangan Bahan Ajar Berbentuk Cerita  Bergambar  Pada Materi Sistem Pencernaan Manusia Di SMPN 1 Peukan Bada]
Preview
Text (Pengembangan Bahan Ajar Berbentuk Cerita Bergambar Pada Materi Sistem Pencernaan Manusia Di SMPN 1 Peukan Bada)
Putri Wilinda, 150207073, FTK, PBL, 082361093996.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (20MB) | Preview

Abstract

Pengembangan bahan ajar untuk peserta didik dalam pembelajaran IPA saat ini masih rendah, sehingga berdampak pada hasil nilai yang diperoleh peserta didik pada Materi Sistem Pencernaan Manusia yang tidak mencapai KKM yang telah ditentukan. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan desain bahan ajar berbentuk cerita bergambar, menguji kelayakan dan menjabarkan respon peserta didik terhadap bahan ajar berbentuk cerita bergambar pada materi Sistem Pencernaan Manusia di SMPN 1 Peukan Bada. Rancangan penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu menggunakan metode R&D dengan model penelitian 4D (four-D model) yaitu melalui tahap define (pendefinisian), tahap design (perancangan), tahap develop (pengembangan) dan tahap dessimination (penyebaran). Teknik pengumpulan data menggunakan dua dosen validasi ahli media, dua dosen validasi ahli materi dan angket. Instrument dalam penelitian ini menggunakan lembar validasi ahli media, lembar validasi ahli materi dan lembar angket respon peserta didik. Hasil penelitian menunjukan bahwa bahan ajar berbentuk cerita bergambar yang telah dikembangkan, berdasarkan penilaian dari dua dosen ahli media diperoleh rata-rata yaitu 87% dalam kategori sangat layak, penilaian dari dua dosen ahli materi diperoleh rata-rata yaitu 85% dalam kategori sangat layak dan hasil respon peserta didik diperoleh total persentase yaitu 84,6% dalam kategori sangat baik. Jadi dapat disimpulkan bahwa bahan ajar berbentuk cerita bergambar pada materi Sistem Pencernaan Manusia sangat layak digunakan sebagai salah satu media pembelajaran peserta didik di kelas VIII SMP/MTsN.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 370 Education (Pendidikan) > 371 Sekolah dan Aktivitasnya: Pendidikan luar biasa > 371.1 Guru dan Pengajaran
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Biologi
Depositing User: Putri Wilinda
Date Deposited: 27 Aug 2020 03:19
Last Modified: 27 Aug 2020 03:19
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/13174

Actions (login required)

View Item
View Item