Pengaruh Diskusi Kelompok Terhadap Interaksi Sosial Siswa Kelas VIII di SMP Negeri 3 Lhoknga Aceh Besar

Novi Indriyani, 150213054 (2020) Pengaruh Diskusi Kelompok Terhadap Interaksi Sosial Siswa Kelas VIII di SMP Negeri 3 Lhoknga Aceh Besar. Skripsi thesis, UIN AR-RANIRY.

[thumbnail of Pengaruh Diskusi Kelompok Terhadap Interaksi Sosial  Siswa Kelas VIII di SMP Negeri 3 Lhoknga Aceh Besar.]
Preview
Text (Pengaruh Diskusi Kelompok Terhadap Interaksi Sosial Siswa Kelas VIII di SMP Negeri 3 Lhoknga Aceh Besar.)
Novi Indriyani,150213054, FTK,BK, 082338101295.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (4MB) | Preview

Abstract

Interaksi sosial merupakan suatu hubungan antara sesama individu baik secara individu maupun kelompok yang saling mempengaruhi satu sama lain yang ditandai dengan adanya umpan balik, rasa saling mempercayai, menghargai dan saling mendukung. Tujuan dari penelitian ini adalah : 1) untuk mengetahui apakah ada perbedaan interaksi sosial siswa sebelum dan sesudah diterapkan diskusi kelompok. 2) untuk mengetahui apakah diskusi kelompok dapat mempengaruhi peningkatan interaksi sosial siswa. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan pendekatan eksperimen menggunakan Intac Group Comparison. Populasi penelitian adalah siswa kelas VIII di SMP Negeri 3 Lhoknga Aceh Besar yang berjumlah 23 siswa yang dibagi kedalam dua kelompok yaitu kelompok eksperimen dan kelompok kontrol. Data dikumpulkan melalui skala likert. Analisis instrumen meliputi analisis validitas dan reliabilitas. Analisis data menggunakan uji t uji N-gain dan uji anova. Hasil penelitian menyatakan bahwa ada perbedaan yang signifikan antara interaksi sosial siswa sebelum dan sesudah diterapkannya diskusi kelompok sehingga kedua kelompok mengalami peningkatan dan berdasarkan hasil uji anova diketahui ada pengaruh diskusi kelompok terhadap interaksi sosial siswa kelas VIII di SMP Negeri 3 Lhoknga Aceh besar. Jadi dapat dikatakan bahwa diskusi kelompok efektif digunakan untuk meningkatkan interaksi sosial siswa.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing I : Mashuri, S.Ag., M.A. Pembimbing II : Elviana, S.Ag., M.Si.
Subjects: 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 370 Education (Pendidikan) > 371 Sekolah dan Aktivitasnya: Pendidikan luar biasa > 371.8 Siswa, Murid, Peserta didik, Anak didik
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Konseling
Depositing User: Novi Indriyani
Date Deposited: 03 Sep 2020 03:25
Last Modified: 03 Sep 2020 03:25
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/13423

Actions (login required)

View Item
View Item