Implementasi Program Posbinaan Terpadu Penyakit Tidak Menular (POSBINDU PTM) (Studi Kasus Di Gampong Lam Ara Tunong, Kecamatan Kuta Malaka, Kabupaten Aceh Besar)

Nur Ramadhan, 160802086 (2020) Implementasi Program Posbinaan Terpadu Penyakit Tidak Menular (POSBINDU PTM) (Studi Kasus Di Gampong Lam Ara Tunong, Kecamatan Kuta Malaka, Kabupaten Aceh Besar). Skripsi thesis, UIN Ar-Raniry Banda Aceh.

[thumbnail of membahas tentang implementasi program POSBINDU PTM]
Preview
Text (membahas tentang implementasi program POSBINDU PTM)
Nur Ramadhan, 160802086, FISIP, IAN, 082272770264.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (20MB) | Preview
Official URL: http://library.ac.id

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk membahas tentang Implementasi program posbinaan terpadu penyakit tidak menular (POSBINDU PTM) dimana program ini merupakan salah satu program yang bertujuan untuk meningkatkan peran serta masyarakat dalam pencegahan dan penemuan dini faktor risiko PTM. Oleh karena itu sasaran utama POSBINDU PTM cukup luas yaitu mulai dari usia 15 tahun ke atas baik dengan kondisi sehat, masyarakat beresiko maupun dengan kasus PTM. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pelaksanaan program POSBINDU PTM di Gampong Lam Ara Tunong Kecamatan Kuta Malaka Kabupaten Aceh Besar beserta hambatannya. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode penelitian deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Implementasi program POSBINDU PTM di Gampong Lam Ara Tunong menunjukkan hasil yang sangat baik, buktinya saja banyak masyarakat yang ikut partisipasi dalam proses pelaksanaan POSBINDU PTM. Dan juga proses pelaksanaannya sudah sesuai dengan tahapan yang telah di tetapkan oleh Mentri Kesehatn, mulai dari tahap registrasi, wawancara, pengukuran TB dan BB, pemeriksaan tekanan darah dan juga identifikasi faktor resiko PTM. Kesimpulan penelitian ini adalah proses pelaksanaan program POSBINDU PTM sudah sesuai dengan tahapan dan SOP yang ada dalam proses pelaksanaan program POSBINDU PTM di Gampong Lam Ara Tunong, dan juga dalam pelaksanaannya ada beberapa kendala yang dihadapai seperti tempat yang di sediakan masih belum bisa menampung sepenuhnya masyarakat yang ingin memeriksakan kesehatannya, alat untuk mengecek kondisi kesehatan yang disediakan juga masih kurang dan juga ada beberapa masyarakat yang tidak mau memeriksakan kesehatannya di POSBINDU PTM.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing 1. Eka Januar, M.Sos., SC 2. Dian Rubianty, SE., AK., MPA
Uncontrolled Keywords: Program POSBINDU PTM, Peningkatan Kesehatan Masyarakat
Subjects: 200 Religion (Agama)
200 Religion (Agama) > 297 Islam
200 Religion (Agama) > 297 Islam > 2X6 Sosial dan Budaya
200 Religion (Agama) > 297 Islam > 2X6 Sosial dan Budaya > 2X6.2 Politik
200 Religion (Agama) > 297 Islam > 2X6 Sosial dan Budaya > 2X6.2 Politik > 2X6.22 Sistem Pemerintahan
300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi)
300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 303 Proses sosial
300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 303 Proses sosial > 303.3 Koordinasi dan pengawasan
300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 320 Political and Government Science (Ilmu Politik dan Pemerintahan)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Pemerintahan > S1 Ilmu Administrasi Negara
Depositing User: Nur Ramadhan Nurdin
Date Deposited: 04 Sep 2020 08:27
Last Modified: 04 Sep 2020 08:27
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/13661

Actions (login required)

View Item
View Item