Pengaruh Ma’had Al-Jamiah dalam Membina Kepribadian Muslim pada Mahasiswa di Era Disrupsi di UIN Ar-Raniry

Nisa Rahmatillah, 160201147 (2020) Pengaruh Ma’had Al-Jamiah dalam Membina Kepribadian Muslim pada Mahasiswa di Era Disrupsi di UIN Ar-Raniry. Skripsi thesis, UIN AR-RANIRY.

[thumbnail of Pengaruh Ma’had al-Jamiah dalam Membina Kepribadian Muslim pada Mahasiswa di Era Disrupsi di UIN Ar-Raniry]
Preview
Text (Pengaruh Ma’had al-Jamiah dalam Membina Kepribadian Muslim pada Mahasiswa di Era Disrupsi di UIN Ar-Raniry)
Nisa Rahmatillah, 160201147, FTK, PAI, 081361524070.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (6MB) | Preview

Abstract

Setiap Muslim seharusnya mengimplementasikan kepribadian Muslim dalam kehidupannya demi menjaga identitasnya sebagai seorang Muslim dan menjaga agama Islam sebagai agama rahmatan lil ‘alamin, namun selama observasi awal, peneliti dapat menemukan ada sebagian mahasiswa yang belum mencerminkan kepribadian Muslim dalam kehidupannya seperti terjebak dalam pergaulan bebas, melalaikan ibadah wajib, menipu, mengikuti gaya hidup dan trend fashion yang tidak sesuai. Menanggapi hal tersebut UIN Ar-Raniry melakukan pembinaan melalui program tsaqafah Islamiyah di Ma'had al-Jami'ah yang diharapkan menjadi problem solving terhadap permasalahan tersebut. Maka dari itu, peneliti tertarik ingin mengetahui bagaimana implementasi kepribadian Muslim oleh mahasiswa yang telah mengikuti program tsaqafah Islamiyah di Ma'had al-Jami'ah? Bagaimana metode dan pendekatan dalam pembinaan kepribadian Muslim pada mahasiswa di Ma'had al-Jami'ah? Bagaimana problematika dan usaha solutif dalam pembinaan kepribadian Muslim pada Mahasiswa di Ma’had al-Jami’ah? Penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Pengumpulan data dilakukan melalui observasi, angket, wawancara dan dokumentasi. Dari hasil penelitian, peneliti menemukan bahwa terjadi perubahan yang signifikan ke arah yang lebih baik pada mahasiswa yang telah mengikuti program tsaqafah Islamiyah dalam mengimplementasikan kepribadian Muslim. Adapun metode dan pendekatan yang dilakukan dalam pembinaan yaitu dengan metode uswah dan metode praktik melalui pendekatan keteladanan, metode ta’widiyah melalui pendekatan pembiasaan, metode mau’izhah dan metode kisah melalui pendekatan emosional, metode amtsal dan metode debat melalui pendekatan rasional, metode tsawab melalui pedekatan pengalaman. Sementara problematika yang dihadapi terkait faktor pembentukan kepribadian yang telah mahasiswa lalui sebelumnya terutama sekali pengaruh teman sebaya dan lingkungan masyarakat, ada sebagian mahasiswa yang minat belajarnya masih kurang dan jangka waktu pembinaannya yang belum maksimal.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing I : Dr. Saifullah Isri, S.Pd.I., MA Pembimbing II : Ramli, S. Ag., MH
Uncontrolled Keywords: Ma’had al-Jami’ah, Kepribadian Muslim, Era disrupsi
Subjects: 200 Religion (Agama) > 297 Islam > 2X7 Filsafat dan Perkembangan > 2X7.3 Pendidikan > 2X7.34 Pendidikan non formal, masukkan disini pesantren > 2X7.341 Pesantren
200 Religion (Agama) > 297 Islam > 2X7 Filsafat dan Perkembangan > 2X7.3 Pendidikan > 2X7.38 Pendidikan tinggi (Universitas, Institut, Sekolah Tinggi, Akademi) > 2X7.388 Mahasiswa
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Nisa Rahmatillah Rahmatillah
Date Deposited: 16 Sep 2020 02:58
Last Modified: 16 Sep 2020 02:58
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/13991

Actions (login required)

View Item
View Item