Mirza Frananda Kusuma, 140602195 (2019) Strategi Pengembangan Asuransi Syariah Bumiputera Di Aceh Tahun 2016-2018 ( Pendekatan Analisis SWOT). Skripsi thesis, UIN Ar-Raniry Banda Aceh.
Mirza Frananda Kusuma, 140602195, FEBI, ES, 082368163033.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.
Download (9MB) | Preview
Abstract
Penelitian yang berjudul “Strategi Pengembangan Asuransi Syari’ah Bumiputera di Aceh, 2016-2018 (Pendekatan Analisis SWOT)”, bertujuan untuk mengetahui mengetahui perkembangan asuransi syariah Bumiputera di Provinsi Aceh dan strategi pengembangan asuransi Syari’ah Bumiputera Kota Banda Aceh. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kuantitatif yang bersifat non eksperimental. Teknik pengumpulan data dengan wawancara dan dokumentasi. Analisa data menggunakan analisis SWOT. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa Potensi yang dimiliki PT. Asuransi Syari’ah Bumiputera cabang Banda Aceh dari segi kekuatan adalah prinsip non riba, jaringan yang sudah online, takaful umum yang sudah full syari’ah, Brand lebih kuat sebagai asuransi syariah dibanding perusahaan asuransi syariah yang lain, polis cepat selesai dan pelayanan klaim dilayani dengan baik. Peluang adalah mayoritas warga Kota Banda Aceh beragama Islam, perbankan syariah yang tumbuh berkembang, dan kemajuan teknologi (internet). Kendala yang dimiliki PT. Asuransi Syari’ah Bumiputera cabang Banda Aceh dari segi kelemahan adalah market share asuransi syariah di Aceh yang masih rendah dan SDM yang berkualitas masih terbatas. Ancaman adalah banyaknya persaingan di industri perasuransian, lalu kurangnya pemahaman masyarakat tentang asuransi syari’ah peraturan permodalan. Strategi yang dapat diterapkan atau dimanfaatkan oleh PT. Asuransi Syari’ah Bumiputera cabang Banda Aceh merupakan strategi Strengths Opportunities. Strategi tersebut adalah mengoptimalkan keluasan jangkauan dengan dukungan agen, menambah dan menjaga kerjasama dengan industri perbankan syari’ah serta peningkatan fleksibilitas dalam mekanisme pengurusan klaim.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | Pembimbing 1. Dr. Nilam Sari, Lc., M.Ag 2. Hafiizh Maulana, SP., S.HI., M.E |
Uncontrolled Keywords: | Kata Kunci: Strategi Pengembangan, Asuransi Syari’ah, Bumiputera Analisis SWOT |
Subjects: | 200 Religion (Agama) > 297 Islam 200 Religion (Agama) > 297 Islam > 2X6 Sosial dan Budaya > 2X6.3 Ekonomi |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > S1 Ekonomi Syariah |
Depositing User: | Mirza Frananda Kusuma Mirza |
Date Deposited: | 21 Sep 2020 02:09 |
Last Modified: | 21 Sep 2020 02:09 |
URI: | https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/14118 |