Pengembangan Media Pocket Book Pada Materi Minyak Bumi di SMA Negeri 1 Teupah Selatan

Kiki Delianfitri, 160208040 (2020) Pengembangan Media Pocket Book Pada Materi Minyak Bumi di SMA Negeri 1 Teupah Selatan. Skripsi thesis, UIN AR-RANIRY.

[thumbnail of Pengembangan Media Pocket Book Pada Materi Minyak Bumi di SMA Negeri 1 Teupah Selatan]
Preview
Text (Pengembangan Media Pocket Book Pada Materi Minyak Bumi di SMA Negeri 1 Teupah Selatan)
Kiki Delianfitri, 160208040, FTK, PKM, 085320524680.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (14MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh belum tersediannya media pembelajaran selain buku paket kimia SMA yang digunakan guru dalam proses mengajar untuk mempermudah siswa dalam memahami materi kimia, kurangnya minat membaca dan siswa tidak memanfaatkan buku paket kimia yang tersediah di perpustakaan. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui kelayakan media pocket book, respon guru dan respon peserta didik terhadap produk pocket book yang dikembangkan. Jenis penelitian yang digunakan yaitu penelitian dan pengembangan dengan model ADDIE. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah lembar validasi, lembar respon guru dan lembar angket respon siswa. Analisis data pada validator menggunakan persentase (1) sangat tidak layak, (2) tidak layak, (3) kurang layak, (4) layak, (5) sangat layak dan angket respon siswa menggunakan persentase (1) sangat tidak baik, (2) tidak baik, (3) kurang baik, (4) baik dan (5) sangat baik. Hasil penelitian menunjukan bahawa persentase rata-rata dari kedua validator 89,33% dengan kriteria “sangat layak”. Persentase dari respon guru kimia yaitu 96% dengan kriteria “sangat baik”. Persentase dari angket respon siswa 96,66% dengan kriteria “sangat baik”. Hal ini menunjukan bahwa media pocket book yang dikembangkan dapat digunakan di SMA Negeri 1 Teupah Selatan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing I : Ir.Amna Emda, M.Pd Pembimbing II : Safrijal, M.Pd.
Subjects: 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 370 Education (Pendidikan) > 371 Sekolah dan Aktivitasnya: Pendidikan luar biasa > 371.1 Guru dan Pengajaran
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Kimia
Depositing User: Kiki Delianfitri
Date Deposited: 25 Sep 2020 03:03
Last Modified: 25 Sep 2020 03:03
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/14277

Actions (login required)

View Item
View Item