Pengaruh Labelisasi Halal, Religiositas, dan Kualitas Produk Terhadap Keputusan Pembelian Produk Makanan dan Minuman Kemasan Impor (Studi Pada Mahasiswa FEBI UIN Ar-Raniry Banda Aceh)

Fealia Wahyuli Zeyf, 160602057 (2020) Pengaruh Labelisasi Halal, Religiositas, dan Kualitas Produk Terhadap Keputusan Pembelian Produk Makanan dan Minuman Kemasan Impor (Studi Pada Mahasiswa FEBI UIN Ar-Raniry Banda Aceh). Skripsi thesis, UIN AR-RANIRY.

[thumbnail of Pengaruh Labelisasi Halal, Religiositas, dan Kualitas Produk Terhadap Keputusan Pembelian Produk Makanan dan Minuman Kemasan Impor (Studi Pada Mahasiswa FEBI UIN Ar-Raniry Banda Aceh)]
Preview
Text (Pengaruh Labelisasi Halal, Religiositas, dan Kualitas Produk Terhadap Keputusan Pembelian Produk Makanan dan Minuman Kemasan Impor (Studi Pada Mahasiswa FEBI UIN Ar-Raniry Banda Aceh))
Fealia Wahyuli Zeyf, 160602057, FEBI, ES, 081378966706.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (5MB) | Preview

Abstract

Indonesia adalah pasar potensial bagi para produsen karena sebagai negara muslim terbesar di dunia. Salah satu strategi yang diterapkan oleh mereka adalah Islamic Branding yaitu menggunakan identitas Islam dalam pemasaran produk. Ini juga termasuk makanan dan minuman impor yang beredar di kalangan masyarakat sehingga menimbulkan polemik makanan akan unsur haram. Indikator yang digunakan dalam penelitian ini berupa label halal, religiositas, dan kualitas produk terhadap keputusan pembelian produk makanan dan minuman kemasan impor. Sampel yang digunakan sebanyak 156 orang dari mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Universitas Islam Negeri Ar-Raniry Banda Aceh. Analisis yang digunakan ialah regresi linear berganda. Hasil menunjukkan hanya kualitas produk yang berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian. Berdasarkan hasil penelitian ini, mahasiswa perlu lebih cermat dan selektif dalam mengonsumsi barang impor dengan cara meningkatkan pemahaman tentang halal dan religiositas.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing I : Dr. Nilam Sari, M.Ag Pembimbing II : Kamal Fachrurrozi, S.E., M.Si
Uncontrolled Keywords: Label Halal, Religiositas, Kualitas Produk, dan Keputusan Pembelian
Subjects: 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 330 Economics (Ilmu Ekonomi) > 338 Produksi > 338.5 Ekonomi Produksi Umum
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > S1 Ekonomi Syariah
Depositing User: Fealia Wahyuli Zeyf
Date Deposited: 23 Dec 2020 10:46
Last Modified: 23 Dec 2020 10:46
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/15203

Actions (login required)

View Item
View Item