Penerapan Model Pembelajaran Role Playing Untuk Meningkatkan Hasil Belajar IPS Siswa Kelas V MIS Lamgugob Banda Aceh

Mutia Sari, 150209082 (2019) Penerapan Model Pembelajaran Role Playing Untuk Meningkatkan Hasil Belajar IPS Siswa Kelas V MIS Lamgugob Banda Aceh. Skripsi thesis, UIN Ar-Raniry Banda Aceh.

[thumbnail of Penerapan Model Pembelajaran Role Playing Untuk Meningkatkan Hasil Belajar IPS]
Preview
Text (Penerapan Model Pembelajaran Role Playing Untuk Meningkatkan Hasil Belajar IPS)
Mutia Sari, 150209082, FTK,PGMI, 081262974101.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (5MB) | Preview

Abstract

Berdasarkan hasil observasi penelitian di kelas Va MIS Lamgugob Banda Aceh, terlihat siswa masih belum menunjukkan adanya respon yang baik dalam mengikuti pembelajaran. Dalam pembelajaran, siswa masih terlihat sulit dalam memahami materi ajar, dikarena kurangnya keterlibatan siswa dalam pembelajaran, serta mereka mudah bosan disebabkan pembelajaran dan suasana belajar yang kurang menarik sehingga hal seperti itu menyebabkan hasil belajar siswa menurun dan rendah. Guna mengatasi permasalahan tersebut, peneliti melakukan upaya perbaikan untuk meningkatkan hasil belajar siswa dengan menerapkan salah satu model pembelajaran yaitu model role playing. Penelitian ini bertujuan untuk (1) Untuk mendeskripsikan proses pembelajaran dengan menerapkan model pembelajaran role playing pada pembelajaran IPS di kelas V MIS Lamgugob Banda Aceh. (2) Untuk mengetahui hasil belajar siswa dengan menerapkan model pembelajaran role playing dalam embelajaran IPS di kelas V MIS Lamgugob Banda Aceh. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan model siklus yang dilakukan secara berulang dan berkelanjutan yang terdiri atas perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi yang dilakukan secara kolaboratif antara peneliti dengan guru. Subjek penelitian dalam penelitian ini adalah siswa kelas Va MIS Lamgugob Banda Aceh yang berjumlah 30 orang. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan terhadap aktivitas guru pada siklus I termasuk dalam kategori cukup dengan skor 65,18% dan pada siklus II mengalami peningkatan dengan skor 93,57% termasuk dalam kategori baik sekali. Sedangkan pada aktivitas siswa siklus I menunjukkan skor 62,96% yang termasuk dalam kategori cukup dan pada siklus II mengalami peningkatan dengan skor 95% dalam kategori baik sekali. Penelitian ini juga menunjukkan adanya peningkatan hasil belajar IPS siswa. Peningkatan hasil belajar siswa dapat dilihat dari bertambahnya nilai ketuntasan hasil belajar siswa. Pada siklus I nilai rata-rata yang diperoleh 56,66% atau 17 orang siswa sudah mencapai KKM yang telah ditetapkan yaitu 75, dan pada siklus II terjadi peningkatan hasil belajar siswa yang cukup signifikan dengan nilai rata-rata 86,66% dengan dengan 26 siswa telah mencapai nilai KKM yang diharapkan. Berdasarkan hasil penelitian tersebut disimpulkan bahwa pembelajaran dengan menggunakan model pembelajaran role playing dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) kelas Va MIS Lamgugob Banda Aceh.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing: 1. Mawardi, S.Ag, M.Pd 2. Hafidh Maksum, M.Pd
Uncontrolled Keywords: Hasil Belajar IPS, Role Playing
Subjects: 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 370 Education (Pendidikan)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Mutia Sari
Date Deposited: 08 Feb 2021 02:57
Last Modified: 08 Feb 2021 02:57
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/15747

Actions (login required)

View Item
View Item