Pola Sebaran Sarang Orangutan Sumatera (Pongo abelii L.) di Stasiun Penelitian Soraya Sebagai Referensi Mata Kuliah Ekologi Hewan

Ninda Rizki, 160207054 (2021) Pola Sebaran Sarang Orangutan Sumatera (Pongo abelii L.) di Stasiun Penelitian Soraya Sebagai Referensi Mata Kuliah Ekologi Hewan. Skripsi thesis, UIN Ar-Raniry Banda Aceh.

[thumbnail of Pola Sebaran Sarang Orangutan Sumatera (Pongo abelii L.) di Stasiun Penelitian Soraya Sebagai Referensi Mata Kuliah Ekologi Hewan]
Preview
Text (Pola Sebaran Sarang Orangutan Sumatera (Pongo abelii L.) di Stasiun Penelitian Soraya Sebagai Referensi Mata Kuliah Ekologi Hewan)
Ninda Rizki, 160207054, FTK, PBL, 082366925170.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (3MB) | Preview

Abstract

Orangutan memerlukan habitat yang dapat menunjang segala kebutuhannya, diantaranya sumber pakan yang cukup, ketersediaan pohon sarang, serta interaksi dengan lingkungan yang aman dari predator. Hutan sebagai habitat alami Orangutan terus mengalami degradasi dan mengganggu kehidupan Orangutan di alam hingga menyebabkan menurunnya populasi Orangutan. Untuk mengetahui keberadaan suatu jenis satwa dalam suatu kawasan dibutuhkan beberapa bukti keberadaan satwa tersebut. Informasi mengenai pola sebaran sarang Orangutan Sumatera (Pongo abelii L.) akan sangat bermanfaat bagi upaya konservasinya, terutama pada Kawasan Ekosistem Leuser termasuk Soraya. Oleh karena itu perlu dilakukan penelitian mengenai pola sebaran sarang Orangutan Sumatera (Pongo abelii L.) di Stasiun Penelitian Soraya dan dimanfaatkan sebagai referensi Mata Kuliah Ekologi Hewan.Rancangan penelitian dilakukan secara deskriptif kualitatif dan analisis data menggunakan Indeks Morisita. Hasil penelitian diperoleh bahwa Iδ <1, pola sebaran sarang Orangutan Sumatera yaitu merata. Tumbuhan yang menjadi pohon sarang Orangutan Sumatera terdiri atas 25 spesies dari 15 familia. Kelas sarang Orangutan Sumatera yang ditemukan berupa kelas sarang A, B, C, D, dan E. Posisi sarang Orangutan Sumatera yang ditemukan berupa posisi A, B, dan C. Pemanfatan hasil penelitian dimanfaatkan sebagai referensi Mata Kuliah Ekologi Hewan dalam bentuk Buku Ajar dan hasil uji kelayakan diperoleh hasil layak.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing 1. Zuraidah, M.Si 2. Samsul Kamal, M.Pd
Uncontrolled Keywords: Orangutan Sumatera (Pongo abelii L.), Pola Sebaran Sarang, Mata Kuliah Ekologi Hewan
Subjects: 500 Sciences (Ilmu Pengetahuan Alam dan Matematika)
500 Sciences (Ilmu Pengetahuan Alam dan Matematika) > 570 Biology (Biologi, Ilmu Hayat)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Biologi
Depositing User: Ninda Rizki Ninda
Date Deposited: 11 Feb 2021 07:50
Last Modified: 11 Feb 2021 07:50
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/15907

Actions (login required)

View Item
View Item