Penerapan Model Pembelajaran Cooperative Script Terhadap Kemampuan Komunikasi Matematis Siswa SMP/MTsN

Titin Sundari, 160205105 (2021) Penerapan Model Pembelajaran Cooperative Script Terhadap Kemampuan Komunikasi Matematis Siswa SMP/MTsN. Skripsi thesis, UIN Ar-raniry.

[thumbnail of Penerapan Model Pembelajaran Cooperative Script Terhadap Kemampuan Komunikasi Matematis Siswa SMP/MTsN]
Preview
Text (Penerapan Model Pembelajaran Cooperative Script Terhadap Kemampuan Komunikasi Matematis Siswa SMP/MTsN)
Titin Sundari, 160205105, FTK, PMA, 081263966093.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (45MB) | Preview

Abstract

Kemampuan komunikasi matematis mempunyai peranan penting dalam pembelajaran matematika dan harus dikembangkan. Namun, kemampuan komunikasi matematis siswa kelas VII SMP Negeri 1 Labuhanhaji Barat masih rendah, yang berdampak pada hasil belajar siswa dan pada saat siswa mengaplikasikan konsep yang ia pahami untuk menyelesaikan masalah sehari-hari. Salah satu alternatif yang dapat digunakan adalah dengan penerapan model pembelajaran Cooperative Script. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kemampuan komunikasi matematis siswa yang pembelajarannya menggunakan model pembelajaran Cooperative Script. Metode penelitian yang digunakan adalah quasi eksperimen design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VII SMP Negeri 1 Labuhanhaji Barat. Pengambilan sampel dilakukan dengan menggunakan random sampling, dan terpilih kelas VII.2 sebagai kelas eksperimen dan kelas VII.1 sebagai kelas kontrol. Pengumpulan data menggunakan lembar tes kemampuan komunikasi matematis yang selanjutnya dianalisis dengan menggunakan independent sample t-test. Dari hasil penelitian diperoleh t_hitung> ttabel yaitu 2,66 > 1,67 maka H_0 ditolak dan H_1 yang diterima, dapat disimpulkan bahwa kemampuan komunikasi matematis siswa yang diajarkan menggunakan model pembelajaran Cooperetaive Script lebih baik dari pada siswa yang diajarkan dengan menggunakan model pembelajaran konvensional.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 500 Sciences (Ilmu Pengetahuan Alam dan Matematika)
500 Sciences (Ilmu Pengetahuan Alam dan Matematika) > 510 Mathematics (Matematika)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Matematika
Depositing User: Titin Sundari Titin
Date Deposited: 24 Feb 2021 02:16
Last Modified: 24 Feb 2021 02:16
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/16118

Actions (login required)

View Item
View Item