Dampak Terapi Doa terhadap Pasien Rawat inap di RSUD Meuraxa Kota Banda Aceh

Rahmida, 160402006 (2021) Dampak Terapi Doa terhadap Pasien Rawat inap di RSUD Meuraxa Kota Banda Aceh. Skripsi thesis, UIN Ar-Raniry.

[thumbnail of Tentang Dampak Terapi Doa terhadap Pasien Rawat inap di RSUD Meuraxa Kota Banda Aceh]
Preview
Text (Tentang Dampak Terapi Doa terhadap Pasien Rawat inap di RSUD Meuraxa Kota Banda Aceh)
Rahmida, 160402006, FDK, BKI, 085760981183.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (3MB) | Preview

Abstract

Unit Pelayan Islami menjadi hal yang sangat penting dalam memberkan terapi doa terhadap pasien rawat inap yang di harapkan dapat membantu pasien dalam menghadapi sakit yang di derita. Oleh karena itu, pelayanan islami khususnya dalam memberikan terapi doa sangat diperlukan oleh pasien rawat inap sehingga terapi doa ini dapat berdampak positif bagi pasien rawat inap. Penelitian ini di rumuskan dalam bentuk rumusan masalah (1) Bagaimana pelaksanaan pemberian terapi doa yang di berikan kepada pasien rawat inap di RSUD Meuraxa Kota Banda Aceh? (2) Bagaimana dampak terapi doa terhadap pasien rawat inap di RSUD Meuraxa Kota Banda Aceh? (3) Terapi apa saja yang di berika kepada pasien rawat inap di RSUD Meuraxa Kota Banda Aceh? Adapun penelitian ini bertujuan (1) Untuk mengetahui bagaimana pelaksanaan pemberian terapi doa yang di berikan kepada pasien rawat inap di RSUD Meuraxa Kota Banda Aceh (2) Untuk mengetahui bagaimana dampak terapi doa terhadap pasien rawat inap di RSUD Meuraxa Kota Banda Aceh (3) Untuk mengetahui terapi apa saja yang di berika kepada pasien rawat inap di RSUD Meuraxa Kota Banda Aceh. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, sumber data yang digunakan adalah sumber data primer yang di proleh dari wawancara langsung dengan lima orang pasien dan dua orang pegawai dari Unit Pelayanan Islami di rumah sakit tersebut. Data penelitian ini di dapatkan melalui tahap observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian ini secara deskriptif di ketahui bahwa terapi doa sangat berdampak, pasien dapat merasakan ketenangan jiwa, merasa senang dan bahagia, pasien juga merasa lebih bersyukur, sabar, tawaqal dan bersemangat dalam menjalani kehidupan Nya, serta menjadi lebih baik dalam mengaktualisasikan dirinya sehingga mendapatkan kebahagiaan di dunia dan di akhirat, dampak ini di proleh karena pegawai Unit Pelayanan Islami menerapkan pelayanan sesuai dengan nilai-nilai islam yang berdasarkan kepada Al-qur’an dan Hadist.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 200 Religion (Agama) > 297 Islam > 2X7 Filsafat dan Perkembangan > 2X7.2 Dakwah > 2X7.26 Komunikasi Dakwah
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > S1 Bimbingan dan Konseling Islam
Depositing User: Rahmida Rahmida
Date Deposited: 26 Mar 2021 02:43
Last Modified: 26 Mar 2021 02:43
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/16635

Actions (login required)

View Item
View Item