0pengaruh Tradisi Pemberian Gelar Haji Terhadap Status Sosial (Studi Kasus Ujong Muloh, Kecamatan Indra Jaya, Kabupaten Aceh Jaya)

Dina Rossa, 160305023 (2021) 0pengaruh Tradisi Pemberian Gelar Haji Terhadap Status Sosial (Studi Kasus Ujong Muloh, Kecamatan Indra Jaya, Kabupaten Aceh Jaya). Skripsi thesis, UIN Ar-Raniry Banda Aceh.

[thumbnail of pengaruh Tradisi Pemberian Gelar Haji Terhadap Status Sosial  (Studi Kasus Ujong Muloh, Kecamatan Indra Jaya, Kabupaten Aceh Jaya)]
Preview
Text (pengaruh Tradisi Pemberian Gelar Haji Terhadap Status Sosial (Studi Kasus Ujong Muloh, Kecamatan Indra Jaya, Kabupaten Aceh Jaya))
Dina Rossa, 160305023, FUF, SA, 082360629082.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (7MB) | Preview

Abstract

Haji merupakan suatu ibadah yang diwajibkan kepada setiap umat Islam yang merdeka, telah sampai umur, berakal dan mempunyai kesanggupan. Setelah menunaikan ibadah haji, maka secara otomatis gelar “haji” akan menempel didepan nama dengan panggilan haji. Memanggil nama seseorang dengan “haji” sudah menjadi suatu tradisi di Indonesia. Akibat adanya gelar haji, maka otomatis status orang yang bergelar haji akan berubah dalam masyarakat. Maka menarik bagi penulis untuk meneliti tentang pengaruh tradisi pemberian gelar haji terhadap status sosial didalam masyarakat. Adapun yang menjadi tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui pandangan masyarakat terhadap seseorang yang telah melaksanakan ibadah haji dan mengetahui pengaruh gelar haji terhadap status sosial. Pada penelitian ini penulis menggunakan metode penelitian kualitatif, dengan teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi, dan dokumentasi.
Hasil dari penelitian penulis menemukan perspektif masyarakat terhadap orang yang telah menunaikan ibadah haji dimana status sosial yang akan berubah menjadi semakin baik. Seorang haji akan menjadi panutan dalam masyarakat, keberadaannya sangat diistimewakan, pendapatnya digunakan dalam forum juga bisa menjadi penentu, hal tersebut yang membuat berubahnya status dari sebelum berhaji. Hasil lainnya yang penulis temukan yaitu hal-hal yang menjadi tradisi dalam masyarakat yang dilakukan sebelum dan sesudah berangkat haji, serta proses dalam perubahan status dari sebelum dan sesudah berangkat haji.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 200 Religion (Agama)
200 Religion (Agama) > 297 Islam
Divisions: Fakultas Ushuluddin dan Filsafat > S1 Sosiologi Agama
Depositing User: Dina Rossa Dina
Date Deposited: 06 Apr 2021 04:05
Last Modified: 06 Apr 2021 04:05
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/16760

Actions (login required)

View Item
View Item