Pengaruh Budaya Organisasi Dayah Terhadap Peningkatan Soft Skills Santri Dayah Malikussaleh Panton labu Kabupaten Aceh Utara

Vira Ika Putri, 160206033 (2020) Pengaruh Budaya Organisasi Dayah Terhadap Peningkatan Soft Skills Santri Dayah Malikussaleh Panton labu Kabupaten Aceh Utara. Skripsi thesis, UIN AR-RANIRY.

[thumbnail of Pengaruh Budaya Organisasi Dayah Terhadap Peningkatan Soft Skills Santri Dayah Malikussaleh Panton labu Kabupaten Aceh Utara]
Preview
Text (Pengaruh Budaya Organisasi Dayah Terhadap Peningkatan Soft Skills Santri Dayah Malikussaleh Panton labu Kabupaten Aceh Utara)
Vira Ika Putri, 160206033, FTK, PMI, 085219979838.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (3MB) | Preview

Abstract

Budaya organisasi dayah meliputi kegiatan dan peraturan yang wajib dijalankan oleh santri, sehingga budaya organisasi dayah ini dapat meningkatkan soft skills santri. Budaya organisasi dayah yang dipertahankan dari generasi ke generasi sampai saat ini dan seberapa besar pengaruhnya terhadap peningkatan soft skills Santri adalah hal yang sangat menarik untuk diteliti. Penelitian dengan judul “pengaruh budaya organisasi terhadap peningkatan soft skills santri” memiliki pertanyaan penelitian apakah ada pengaruh budaya organisasi Dayah terhadap peningkatan soft skills santri Dayah Malikussaleh Panton Labu Kabupaten Aceh Utara. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh budaya organisasi Dayah terhadap peningkatan soft skills Santri. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan cross sectional. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 341 orang. Besar sampel 78 orang. Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan cara proporsional random sampling. Lokasi penelitian dilakukan di Dayah Malikussaleh Panton Labu Kabupaten Aceh Utara. Instrumen penelitian berbentuk angket. Analisis data menggunakan uji statistic chi-square. Berdasarkan analisis data yang didapatkan selama penelitian di lapangan, maka dapat diketahui bahwa dari 45 responden yang menjalankan budaya organisasi Dayah pada kategori cukup terdapat 31 responden (73,8%) yang soft skills nya pada kategori cukup, sedangkan dari 33 responden yang menjalankan budaya organisasi Dayah pada kategori baik terdapat 22 responden (61,1%) yang soft skills nya pada kategori tinggi. Berdasarkan hasil uji dengan menggunakan Chi Square dengan batas kemaknaan (α = 0,05) atau Confident level (CL) = 95% maka diketahui P Value = 0,004 , dimana 0,004 < 0,05 maka ada pengaruh antara budaya organisasi Dayah terhadap soft skills Santri.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing I : Mumtazul Fikri, S.Pd.i., M.A Pembimbing I : Ainul Mardhiah, MA.Pd
Uncontrolled Keywords: Budaya Organisasi, soft skills Santri, Dayah
Subjects: 200 Religion (Agama) > 297 Islam > 2X7 Filsafat dan Perkembangan > 2X7.3 Pendidikan > 2X7.34 Pendidikan non formal, masukkan disini pesantren > 2X7.341 Pesantren
300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 370 Education (Pendidikan) > 371 Sekolah dan Aktivitasnya: Pendidikan luar biasa > 371.8 Siswa, Murid, Peserta didik, Anak didik
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: Vira Ika Putri
Date Deposited: 03 Jun 2021 04:03
Last Modified: 03 Jun 2021 04:03
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/17211

Actions (login required)

View Item
View Item