Pola Komunikasi Dokter Pada Pasien Melalui Aplikasi Halodoc

Muhammad Rio Fariza, 170401059 (2021) Pola Komunikasi Dokter Pada Pasien Melalui Aplikasi Halodoc. Skripsi thesis, UIN AR-RANIRY.

[thumbnail of Pola Komunikasi Dokter Pada Pasien Melalui Aplikasi Halodoc]
Preview
Text (Pola Komunikasi Dokter Pada Pasien Melalui Aplikasi Halodoc)
Muhammad Rio Fariza, 170401059, FDK, KPI, 085207874587.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (2MB) | Preview

Abstract

Skripsi ini berjudul “Pola Komunikasi Dokter Pada Pasien Melalui Aplikasi Halodoc”. Saat ini perkembangan zaman membuat berkembangnya juga alat komunikasi yang bisa menghubungkan satu orang dengan orang lainnya, salah satunya adalah aplikasi halodoc yang bisa menjadi media komunikasi dan dijalankan melalui smartphone sehingga bisa menghubungkan dokter dan pasien untuk melakukan komunikasi dengan menggunakan jaringan internet, tentunya ada perbedaan antara komunikasi yang dilakukan dokter dan pasien secara langsung dengan komunikasi yang dilakukan dokter dan pasien secara daring. Adapun tujuan pada penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pola komunikasi dokter dan pasien melalui aplikasi halodoc dan hambatan apa saja yang dialami dokter dan pasien ketika berkomunikasi menggunakan media online aplikasi halodoc. Metode penelitian yang digunakan dalam karya ilmiah ini menggunakan pendekatan kualitatif, dengan jenis penelitian deskriptif analisis data dokumen serta menggunakan teknik wawancara. Subjek penelitian terdiri dari 7 orang, yaitu dokter yang ada di aplikasi halodoc sebanyak 3 orang dan pasien pengguna aplikasi halodoc sebanyak 4 orang. Adapun hasil penelitian yang peneliti temukan dalam penelitian ini adalah pola komunikasi yang diterapkan oleh dokter pada pasien melalui aplikasi halodoc adalah pola komunikasi antar pribadi, secara lebih rinci bisa dikatakan dokter dan pasien menggunakan pola komunikasi antar pribadi bermedia, dimana pemeriksaan yang dilakukan dokter pada pasien mulai dari amnanesa hingga mendiagnosis ataupun tindakan lainnya dilakukan melalui aplikasi halodoc. Hambatan komunikasi yang dirasakan oleh dokter adalah kendala sinyal pada pasien, terbatas waktu konsultasi, pasien ingin buru-buru, pasien tidak komunikatif, dan terkadang pasien tidak bertanya sesuai dengan keluhan yang diderita. Hambatan yang dirasakan oleh pasien adalah sinyal yang terkadang tidak stabil, waktu konsultasi kurang cukup, dokter telat membalas atau merespon pesan, dan tidak mengerti beberapa istilah.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Pola Komunikasi, Aplikasi, Dokter, Pasien
Subjects: 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 302 Interaksi sosial > 302.2 Komunikasi > 302.23 Media (Sarana Komunikasi)
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > S1 Komunikasi dan Penyiaran Islam
Depositing User: Muhammad Rio Fariza Rio
Date Deposited: 08 Jun 2021 04:24
Last Modified: 08 Jun 2021 04:24
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/17268

Actions (login required)

View Item
View Item