Implementasi Program Keluarga Harapan (PKH) dalam Penanggulangan Kemiskinan (Studi Kasus: Desa Muara Batu-batu Kecamatan Rundeng Kota Subulussalam)

Rika Wati, 150802004 (2020) Implementasi Program Keluarga Harapan (PKH) dalam Penanggulangan Kemiskinan (Studi Kasus: Desa Muara Batu-batu Kecamatan Rundeng Kota Subulussalam). Skripsi thesis, UIN Ar-Raniry.

[thumbnail of Tentang Implementasi Program Keluarga Harapan (PKH) dalam Penanggulangan Kemiskinan (Studi Kasus: Desa Muara Batu-batu Kecamatan Rundeng Kota Subulussalam)]
Preview
Text (Tentang Implementasi Program Keluarga Harapan (PKH) dalam Penanggulangan Kemiskinan (Studi Kasus: Desa Muara Batu-batu Kecamatan Rundeng Kota Subulussalam))
Rika Wati, 150802004, FISIP, IAN, 083819678147.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (6MB) | Preview

Abstract

PKH merupakan program bantuan sosial bersyarat kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang telah ditetapkan sebagai penerima manfaat PKH. Peneliti mengambil lokasi di Desa Muara Batu-Batu, Kecamatan Rundeng, Kota Subulussalam dikarenakan terdapat beberapa penerima manfaat PKH yang bukan dikategorikan miskin. Adapun tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui Implementasi dan hambatan pelaksanaan PKH dalam penanggulangan kemiskinan di Desa Muara Batu-Batu, Kecamatan Rundeng, Kota Subulussalam. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif dengan indikator penelitian model pendekatan implemetasi kebijakan George C. Edward III yaitu Komunikasi, Sumber Daya, Disposisi, Struktur Birokrasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelaksanaan PKH di Desa Muara Batu-Batu Kecamatan Rundeng Kota Subulussalam sudah optimal. Dimulai dari bumil dan anak dibawah lima tahun, semenjak adanya PKH telah rutin melakukan pemeriksaan kesehatan dan dengan bantuan uang yang diberikan dapat membantu keluarga penerima manfaat PKH untuk memperbaiki gizi. Sementara untuk pendidikan pemerintah mewajibkan bagi peserta untuk melengkapi perlengkapan sekolah untuk anak SD, SMP, dan SMA, baik itu baju seragam sekolah, sepatu, alat tulis dan lain-lain sehingga memberikan kenyamanan bagi anak-anak untuk berangkat sekolah. Kemudian, dalam penaggulangan kemiskinan PKH di Desa Muara Bau-Batu selain memberikan bantuan juga berfokus pada pembekalan keterampilan yaitu P2K2 dalam proses tersebut terdapat penurunan peserta PKH dari jumlah 133 menjai 130 KPM. Namun masih ada hambatan dalam pelaksanaaan yang didapat oleh pendamping seperti minimnya kendaraan dan fasilitas yang disediakan pusat untuk pendamping. Peneliti menyimpulkan bahwa PKH di Desa Muara Batu-Batu cukup berdampak besar bagi masyarakat.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 320 Political and Government Science (Ilmu Politik dan Pemerintahan)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Pemerintahan > S1 Ilmu Administrasi Negara
Depositing User: Rika Wati Rika
Date Deposited: 09 Jun 2021 02:43
Last Modified: 09 Jun 2021 02:43
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/17282

Actions (login required)

View Item
View Item