Analisis Kecerdasan Emosional Siswa Kelas XI di SMAN 1 Teunom Aceh Jaya

Andi Ariska, 150213012 (2021) Analisis Kecerdasan Emosional Siswa Kelas XI di SMAN 1 Teunom Aceh Jaya. Skripsi thesis, UIN AR-RANIRY.

[thumbnail of Analisis Kecerdasan Emosional Siswa Kelas XI di SMAN 1   Teunom Aceh Jaya]
Preview
Text (Analisis Kecerdasan Emosional Siswa Kelas XI di SMAN 1 Teunom Aceh Jaya)
Andi Ariska, 150213012, FTK, BK, 082299726235.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (4MB) | Preview

Abstract

Kecerdasan emosional adalah kemampuan merasakan dan memahami setiap keadaan kemudian menyikapinya secara manusiawi. Kecerdasan emosional dalam belajar berkaitan dengan kestabilan emosi untuk bisa tekun konsentrasi, tenang, teliti, dan sabar dalam memahami materi yang dipelajari. Kecerdasan emosional merupakan sisi lain kecenderungan kognitif yang berperan dalam aktivitas manusia. Kecerdasan emosional juga merupakan kemampuan seseorang untuk mengerti, mengenal, mengelola, dan mengendalikan perasaan dan emosi diri sendiri serta orang lain, sehingga terbentuklah sebuah tingkah laku cerdas yang dipadukan antara pikiran dan tindakan. Fenomena tersebut juga diperlukan layanan konseling, melalui layanan konseling akan memberikan pengarahan atau bimbingan secara langsung pada siswa tentang pentingnya dalam mengendalikan kecerdasan emosional, salah satunya mampu mengenal dirinya sendiri, dan memahami tehadap orang lainnya. Tujuan dalam penelitian ini untuk mengetahui kecerdasan emosional siswa di SMA Negeri 1 Teunom. Penelitian ini bersifat deskriptif kuantitatif. Adapun sampel dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI IPA2 yang berjumlah 24 siswa dari 106 populasi. Instrumen yang digunakan berupa lembar angket untuk mengukur tingkat kecerdasan emosional siswa yang terdiri 40 pernyataan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa siswa mampu mengenali dan memahami emosi diri sendiri sebesar 68,8% kriteria baik, memahami penyebab timbulnya emosi sebesar 74,9% kriteria baik, mengendalikan emosi sebesar 71,1% kriteria baik, mengekspresikan emosi dengan tepat sebesar 78,2% kriteria baik, optimis sebesar 65,6% kriteria cukup, dorongan berprestasi sebesar 69,8% kriteria baik, peka tehadap perasaan orang lain sebesar 80,2% kriteria sangat baik, mendengarkan masalah orang lain sebesar 77,1% kriteria baik, dapat bekerjasama sebesar 76,1% kriteria baik, dan dapat berkomunikasi 75% kriteria baik. Hal ini dapat disimpulkan bahwa siswa sudah memiliki keceerdasan emosional yang baik, meskipun masih ada sebagian siswa yang kurang percaya diri atau optimis.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing I : Dr. Saifullah, M.Ag. Pembimbing II : Wanty Khaira, S.Ag., M.Ed.
Uncontrolled Keywords: Kecerdasan Emosional, Siswa Kelas XI SMA
Subjects: 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 370 Education (Pendidikan) > 371 Sekolah dan Aktivitasnya: Pendidikan luar biasa > 371.4 Bimbingan dan Penyuluhan
300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 370 Education (Pendidikan) > 371 Sekolah dan Aktivitasnya: Pendidikan luar biasa > 371.8 Siswa, Murid, Peserta didik, Anak didik
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Konseling
Depositing User: Andi Ariska Andi
Date Deposited: 17 Jun 2021 04:10
Last Modified: 17 Jun 2021 04:10
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/17355

Actions (login required)

View Item
View Item