Penerapan Metode Problem Solving untuk Meningkatkan Kemampuan Siswa dalam Menyelesaikan Soal-Soal Fisika Berdasarkan Taksonomi Bloom

Zakiatun Nufus, 251121377 (2016) Penerapan Metode Problem Solving untuk Meningkatkan Kemampuan Siswa dalam Menyelesaikan Soal-Soal Fisika Berdasarkan Taksonomi Bloom. Skripsi thesis, UIN Ar-Raniry Banda Aceh.

[thumbnail of Membahas peningkatan  kemampuan berpikir siswa dalam menyelesaikan soal-soal fisika dengan menerapkan metode Problem Solving]
Preview
Text (Membahas peningkatan kemampuan berpikir siswa dalam menyelesaikan soal-soal fisika dengan menerapkan metode Problem Solving)
Zakiatun Nufus.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (994kB) | Preview

Abstract

Berdasarkan pengamatan yang peneliti lakukan di kelas VII SMPN 18 Banda Aceh, terlihat bahwa pembelajaran yang dilakukan oleh guru kurang memperhatikan masalah yang sedang dialami siswa, kurang melibatkan siswa, sehingga siswa terlihat pasif dan bosan dalam proses belajar mengajar. Rumusan masalah dalam skripsi ini adalah: 1) Bagaimana peningkatan kemampuan berpikir tingkat rendah siswa dalam menyelesaikan soal-soal fisika dengan menerapkan metode Problem Solving? 2) Bagaimana peningkatan kemampuan berpikir tingkat tinggi siswa dalam menyelesaikan soal-soal fisika dengan menerapkan metode Problem Solving?. Penelitian ini merupakan penelitian Pra Eksperimen dengan desain one Pretest dan Postest. Data dikumpulkan melalui tes. Data hasil penelitian dianalisis dengan menggunakan rumus uji t untuk menguji perbedaan hasil belajar. Hasil penelitian menunjukkan bahwa H0 ditolak dan Ha diterima yaitu thitung > ttabel (15,38 > 2,00), yang artinya adanya peningkatan hasil belajar siswa yang diajarkan menggunakan metode pembelajaran Problem Solving. Hasil penelitian tes belajar siswa dengan nilai rata-rata pretest kemampuan tingkat rendah 56,7 nilai rata-rata post-test kemampuan tingkat rendah 82,6. Dan nilai rata-rata pretest kemampuan tingkat tinggi 53,96 dan nilai rata-rata post-test kemampuan tingkat tinggi 72,6. Dari hasil analisi dapat lihat bahwa terjadi peningkatan kemampuan siswa dalam menyelesaikan soal-soal fisika dengan menggunakan metode problem solving berdasarkan Taksonomi Bloom.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing: 1. M. Chalis, M.Ag; NIP. 197201082001121001; 2. Rusydi, M.Pd; NIP. 196611111999031002
Uncontrolled Keywords: Problem Solving, Kemampuan Siswa, Soal-Soal Fisika, Taksonomi Bloom
Subjects: 500 Sciences (Ilmu Pengetahuan Alam dan Matematika) > 530 Physics (Fisika)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Fisika
Depositing User: Yusrawati Yusrawati
Date Deposited: 27 Jul 2017 04:21
Last Modified: 27 Jul 2017 04:43
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/177

Actions (login required)

View Item
View Item