Analisis Produksi dan Pendapatan Usahtani Kopi di Kabupaten Gayo Lues.

Fauziah Rahmi, 170604064 (2021) Analisis Produksi dan Pendapatan Usahtani Kopi di Kabupaten Gayo Lues. Skripsi thesis, UIN Ar-Raniry.

[thumbnail of Tentang Analisis Produksi dan Pendapatan Usahtani Kopi]
Preview
Text (Tentang Analisis Produksi dan Pendapatan Usahtani Kopi)
Fauziah Rahmi, 170604064, FEBI, IE, 082189434098.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (10MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi produksi kopi, melihat seberapa besar pendapatan usahatani kopi ketika menggunakan saluran distribusi I dan saluran distribusi II serta melihat kendala-kendala dalam usahatani kopi di Kabupaten Gayo Lues. Metode yang digunakan yaitu penelitian kualitatif, pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling dan data di peroleh dari data primer dan sekunder. Hasil penelitian menunjukkan bahwa faktor-faktor yang mempengaruhi produksi kopi di Kabupaten Gayo Lues adalah Sumber Daya Alam, Sumber Daya Manusia, tenaga kerja, modal dan iklim. Besaran pendapatan petani pada periode tahun 2020 ketika menggunakan saluran distribusi I dari produsen ke konsumen sebesar Rp16.736.800 lebih tinggi dari pada menggunakan saluran distribusi II di mana terdapat perantara agen sebesar Rp15.358.960. Adapun kendala yang dihadapi petani kopi di Kabupaten Gayo Lues terdiri dari aspek teknis yaitu perawatan dan pengetahuan petani, serta aspek ekonomis, yaitu harga jual, kualitas kopi dan biaya produksi.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 200 Religion (Agama) > 297 Islam
300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 330 Economics (Ilmu Ekonomi)
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > S1 Ilmu Ekonomi
Depositing User: Fauziah Rahmi Fauziah
Date Deposited: 13 Jul 2021 03:35
Last Modified: 13 Jul 2021 03:35
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/17757

Actions (login required)

View Item
View Item