Peningkatan Hasil Belajar SKI Melalui Media Audio Visual Pada Materi Khulafaur Rasyiddin Kelas VII MTsN 2 Aceh Jaya

Fitri Humairah, 150201172 (2021) Peningkatan Hasil Belajar SKI Melalui Media Audio Visual Pada Materi Khulafaur Rasyiddin Kelas VII MTsN 2 Aceh Jaya. Skripsi thesis, UIN Ar-Raniry.

[thumbnail of Peningkatan Hasil Belajar SKI Melalui Media Audio Visual Pada Materi Khulafaur Rasyiddin Kelas VII MTsN 2 Aceh Jaya]
Preview
Text (Peningkatan Hasil Belajar SKI Melalui Media Audio Visual Pada Materi Khulafaur Rasyiddin Kelas VII MTsN 2 Aceh Jaya)
Fitri Humairah, 150201172, FTK, PAI, 082364450285.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (7MB) | Preview

Abstract

Media adalah salah satu komponen pembelajaran yang mempunyai peranan penting dalam proses pembelajaran, media ini ada beberapa macam salah satunya adalah media audio visual yang digunakan dalam mata pelajaran SKI kelas VII MTsN 2 Aceh Jaya tentang sejarah Khulafaur Rasyiddin, karena dengan tersedianya media yang baik maka siswa akan dapat termotivasi dan juga akan menumbuhkan minat yang baru dalam belajar untuk meningkatkan hasil belajar siswa. Namun, pembelajaran SKI di MTsN 2 Aceh Jaya kelas VII masih belum efektif. Hal ini disebabkan karena guru hanya menggunakan media papan tulis dalam proses belajar mengajar, sehingga meskipun media pembelajaran bervariasi seperti metode ceramah, diskusi, dan tanya jawab, pembelajaran SKI belum mampu menarik perhatian siswa. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, guru harus menggunakan media audio visual pada saat proses belajar mengajar berlangsung. Adapun yang menjadi rumusan masalah dalam penelitian ini adalah (1) Bagaimana penggunaan media audio visual dalam mata pelajaran SKI pada MTsN 2 Aceh Jaya? (2) Bagaimana peningkatan hasil belajar siswa dalam mata pelajaran SKI dengan menggunakan media audio visual pada MTsN 2
Aceh Jaya? Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (PTK) yang dilaksanakan sebanyak 2 siklus. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas VII MTsN 2 Aceh Jaya sebanyak 20 orang siswa. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui pengamatan oleh guru. Teknik analisis data adalah analisis deskriptif kuantitatif dengan rumus persentase. Hasil penelitian yang diperoleh dari lembar aktivitas guru pada siklus 1 dengan rumus persentase rata-rata
3,45%, dan pada siklus II mengalami peningkatan dengan nilai persentase rata- rata 3,95% (sangat baik) dan hasil dari pengolahan data hasil belajar siswa pada mata pelajaran sejarah kebudayaan Islam (SKI) dengan menggunakan media audio visual pada siklus I mencapai 40% dan pada siklus II meningkat 85% termasuk dalam katagori sangat baik. Dengan demikian, penggunaan media visual dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran SKI di MTsN
2 Aceh Jaya.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 000 Computer Science, Information and System
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Fitri Humairah Fitri
Date Deposited: 15 Jul 2021 03:59
Last Modified: 15 Jul 2021 03:59
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/17818

Actions (login required)

View Item
View Item