Motivasi Mahasiswa Menjadi Pengajar TPA di Kecamatan Kuta Alam Banda Aceh Menurut Perspektif Psikologi Islam Muhammad Utsman Najati

Mutiara Ramadhan, 150303052 (2020) Motivasi Mahasiswa Menjadi Pengajar TPA di Kecamatan Kuta Alam Banda Aceh Menurut Perspektif Psikologi Islam Muhammad Utsman Najati. Skripsi thesis, UIN AR-RANIRY.

[thumbnail of Motivasi Mahasiswa Menjadi Pengajar TPA di Kecamatan Kuta Alam  Banda  Aceh  Menurut Perspektif Psikologi Islam Muhammad Utsman Najati]
Preview
Text (Motivasi Mahasiswa Menjadi Pengajar TPA di Kecamatan Kuta Alam Banda Aceh Menurut Perspektif Psikologi Islam Muhammad Utsman Najati)
Mutiara Ramadhan, 150303052, IAT, FUF, 082362870151_093619.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (2MB) | Preview

Abstract

Muhammad Utsman Najati mengemukakan bahwa motivasi tidak selalu didasarkan hal-hal yang bersifat material namun juga dapat berbentuk non material dan psikologis seperti unsur iman dan keagamaan. Tiga aspek motivasi psikologis dalam Islam berdasarkan teori dari Muhammad Utsman Najati ialah; (1) dalil, (2) kisah-kisah tokoh, dan (3) peristiwa-peristiwa penting. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui persentase tingkat motivasi mahasiswa menjadi pengajar Taman Pendidikan Alquran (TPA) berdasarkan perspektif psikologi Islam yang dikonsepkan oleh Muhammad Utsman Najati. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan field research atau penelitian lapangan. Penelitian dilakukan pada 60 individu yang merupakan mahasiswa/i sekaligus pengajar TPA yang berada di Kecamatan Kuta Alam Banda Aceh. Instrumen dalam penelitian ini alah kuesioner yang terdiri dari 13 aitem pernyataan. Hasil uji statistik reliabilitas kuesioner penelitian ini senilai 0,867. Analisis data menggunakan Weighted Means Scored (WMS) dan tabulasi silang. Hasil penelitian menunjukkan 65% responden termasuk dalam kategori motivasi tinggi. 26,7% responden termasuk dalam kategori motivasi sangat tinggi. 6,7% responden termasuk dalam kategori motivasi sangat rendah. 1,7% responden termasuk dalam kategori motivasi rendah. Berdasarkan ketiga aspek motivasi, responden dalam penelitian ini memiliki motivasi menjadi pengajar TPA yang sangat tinggi dikarenakan aspek dalil kemudian diikuti aspek kisah-kisah tokoh dan yang paling terakhir ialah aspek motivasi berdasarkan peristiwa-peristiwa penting.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing I : Dr. Maizuddin, M.Ag., Pembimbing II : Suci Fajarni, MA
Subjects: 200 Religion (Agama) > 206 Tokoh dan Organisasi
200 Religion (Agama) > 297 Islam > 2X1 Al-Qur'an dan ilmu yang berkaitan
Divisions: Fakultas Ushuluddin dan Filsafat > S1 Ilmu Al-Quran dan Tafsir
Depositing User: Mutiara Ramadhan Mutia
Date Deposited: 12 Oct 2021 03:20
Last Modified: 12 Oct 2021 03:20
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/18459

Actions (login required)

View Item
View Item