Pengaruh Pengetahuan Pencemaran Lingkungan Terhadap Sikap Peduli Lingkungan Di SMA Negeri 1 Krueng Barona Jaya

Nopia Oktaviani, 170207095 (2021) Pengaruh Pengetahuan Pencemaran Lingkungan Terhadap Sikap Peduli Lingkungan Di SMA Negeri 1 Krueng Barona Jaya. Skripsi thesis, UIN AR-RANIRY.

[thumbnail of Pengaruh Pengetahuan Pencemaran Lingkungan Terhadap Sikap Peduli Lingkungan Di SMA Negeri 1 Krueng Barona Jaya]
Preview
Text (Pengaruh Pengetahuan Pencemaran Lingkungan Terhadap Sikap Peduli Lingkungan Di SMA Negeri 1 Krueng Barona Jaya)
Nopia Oktaviani, 170207095, FTK, PBL, 082214871519.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (10MB) | Preview

Abstract

Pencemaran lingkungan merupakan salah satu materi yang dipelajari di SMA pada mata pelajaran biologi, termasuk SMA Negeri 1 Krueng Barona Jaya. Pengetahuan dapat merubah sikap dan kepribadian menjadi lebih baik, namun kenyataannya berdasarkan hasil observasi di lingkungan SMA Negeri 1 Krueng Barona Jaya peserta didik masih tergolong kurang peduli terhadap lingkungan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pengetahuan pencemaran lingkungan terhadap sikap peduli lingkungan peserta didik di SMA Negeri 1 Krueng Barona Jaya. Penelitian ini dilakukan pada bulan April 2021 dengan metode penelitian kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh peserta didik di kelas X yang terdiri dari 2 kelas dan pengambilan sampel 100 % dari keseluruhan populasi, jumlah sampel yang digunakan 40 peserta didik. pengumpulan data dilakukan melalui tes, observasi dan pemberian angket kepada peserta didik. Analisis data dilakukan dengan analisis regresi linear sederhana menggunakan program SPSS versi 26.0. Hasil analisis pengetahuan pencemaran lingkungan menunjukkan bahwa pengetahuan peserta didik tergolong pada kategori baik dengan rata-rata sebesar 73. Hasil sikap peduli lingkungan peserta didik sebelum memperoleh pengetahuan pencemaran lingkungan sebesar 61 yang tergolong pada kategori baik. Sedangkan setelah memperoleh pengetahuan pencemaran lingkungan meningkat dengan perolehan nilai rata-rata sebesar 84 tergolong sangat baik. Hasil analisis regresi Pengetahuan pencemaran lingkungan terhadap sikap peduli lingkungan menunjukkan bahwa nilai statistik Fhitung sebesar 10.645 lebih besar dari Ftabel 4,10 dengan taraf signifikan 0.002. Nilai R square sebesar 0,468 (46,8%). Sehingga dapat disimpulkan bahwa Pengetahuan pencemaran lingkungan berpengaruh terhadap sikap peduli lingkungan dengan nilai konstribusi sebesar 46,8% sedangkan 53,2 % dipengaruhi oleh variabel lain.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Pengetahuan, Sikap Peduli Lingkungan, Pencemaran Lingkungan.
Subjects: 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 360 Social Problems and Services (Permasalahan dan Kesejahteraan Sosial) > 363 Masalah dan pelayanan sosial lainnya > 363.7 Masalah lingkungan
300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 370 Education (Pendidikan) > 371 Sekolah dan Aktivitasnya: Pendidikan luar biasa > 371.8 Siswa, Murid, Peserta didik, Anak didik
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Biologi
Depositing User: Nopia Oktaviani Nopia
Date Deposited: 04 Nov 2021 02:42
Last Modified: 04 Nov 2021 02:42
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/18602

Actions (login required)

View Item
View Item