Sarinda Wati, 160201007 (2021) Strategi Pembelajaran Sejarah Kebudayaan Islam Pada Santri Madrasah Diniyah Takmiliyah Kopelma Darussalam Banda Aceh. Skripsi thesis, UIN Ar-Raniry.
Sarinda Wati, 160201007, FTK, PAI, 085270130363.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.
Download (3MB) | Preview
Abstract
Mata pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam adalah salah satu bagian dari PAI, selain Fiqih, Akidah Akhlak, Al-Qur’an Hadist dan Bahasa Arab. Belajar sejarah sering dianggap siswa sebagai pelajaran yang membosankan karena siswa diharuskan banyak menghafal sejarah, tahun terjadinya peristiwa dan yang lainnya. Pelajaran sejarah juga dikemas dalam sajian yang kurang menarik. Oleh sebab itu dibutuhkan strategi dan metode guru dalam proses belajar mengajar. Strategi pembelajaran adalah rencana atau cara-cara yang di gunakan guru agar tujuan pembelajaran dapat berjalan lancar. Guru harus memilih strategi yang tepat agar proses pembelajaran berjalan efektif. Adapun tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah: (1) Untuk mengetahui strategi yang digunakan dalam pembelajaran Sejarah Kebudayaan Islam di Madrasah Diniyah Takmiliyah Kopelma Darussalam. (2) Untuk mengetahui kendala yang dihadapi ustadz dan ustadzah dalam menerapkan strategi pembelajaran Sejarah Kebudayaan Islam di di Madrasah Diniyah Takmiliyah Kopelma Darussalam. Penelitian ini termasuk jenis penelitian lapangan dengan metode kualitatif yang bersifat deskriptif. Adapun dalam teknik pengumpulan data, penulis menggunakan teknik wawancara, observasi dan dokumentasi. Hasil yang peneliti dapatkan dilapangan, guru sudah menggunakan sebagian strategi dalam proses pembelajaran yaitu Strategi Pembelajaran Ekspositori, Strategi Pembelajaran Inkuiri, Strategi Kontekstual, Group Resume dan Reading Aloud. Namun dalam penerapan strategi terdapat kendala yaitu tidak semua strategi dan metode dapat diterapkan disemua jenjang dan durasi pembelajaran di Madrasah Diniyah terlalu singkat.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 000 Computer Science, Information and System |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Sarinda Wati Sarinda |
Date Deposited: | 05 Nov 2021 03:30 |
Last Modified: | 05 Nov 2021 03:30 |
URI: | https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/18657 |