Karakteristik Morfologi Daun Di Kawasan Air Terjun Suhom Kecamatan Lhoong Kabupaten Aceh Besar Sebagai Referensi Mata Kuliah Morfologi Tumbuhan

Maulida Wulandari, 140207127 (2021) Karakteristik Morfologi Daun Di Kawasan Air Terjun Suhom Kecamatan Lhoong Kabupaten Aceh Besar Sebagai Referensi Mata Kuliah Morfologi Tumbuhan. Skripsi thesis, UIN Ar-Raniry.

[thumbnail of Karakteristik Morfologi Daun Di Kawasan Air Terjun Suhom Kecamatan Lhoong Kabupaten Aceh Besar Sebagai Referensi Mata Kuliah Morfologi Tumbuhan]
Preview
Text (Karakteristik Morfologi Daun Di Kawasan Air Terjun Suhom Kecamatan Lhoong Kabupaten Aceh Besar Sebagai Referensi Mata Kuliah Morfologi Tumbuhan)
Maulida Wulandari, 140207127, FTK, PBL, 082366878009.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (28MB) | Preview

Abstract

Karakteristik morfologi daun pada tiap tumbuhan berbeda-beda. Hal yang membedakan daun satu dengan yang lainnya dapat dilihat dari jumlah helaian daun, tangkai daun, bangun daun, pangkal daun, ujung daun, pertulangan daun, tepi daun, warna daun dan permukaan daun. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui karakteristik morfologi daun yang terdapat di Kawasan Air Terjun Suhom Kecamatan Lhoong Kabupaten Aceh Besar, dan untuk mengetahui uji kelayakan referensi buku saku hasil penelitian pada mata kuliah Morfologi Tumbuhan. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan karakteristik morfologi daun di kawasan Air Terjun Suhom berupa tangkai daun bulat, pipih, bulat berongga, dan melebar. Bangun daun bulat telur, lanset, jorong, memanjang, ginjal, pita, jantung, perisai, bulat telur terbalik, delta, bulat, bulat memanjang, garis, dan oval. Pangkal daun sungsang, runcing, tumpul, membulat, berlekuk, meruncing dan rata. Ujung daun runcing, meruncing, tumpul dan terbelah. Tepi daun rata, bergerigi, berombak, bergigi, dan beringgit. Pertulangan daun menyirip, menjari, melengkung dan sejajar. Warna daun yang dijumpai warna hijau dan hijau tua. Hasil uji kelayakan memperoleh 85% dengan kategori sangat layak di gunakan sebagai referensi pembelajaran

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 500 Sciences (Ilmu Pengetahuan Alam dan Matematika)
500 Sciences (Ilmu Pengetahuan Alam dan Matematika) > 570 Biology (Biologi, Ilmu Hayat)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Biologi
Depositing User: Maulida Wulandari
Date Deposited: 18 Nov 2021 03:13
Last Modified: 18 Nov 2021 03:13
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/18773

Actions (login required)

View Item
View Item