Peningkatan Motivasi Belajar Siswa Melalui Model Mind Mapping Pada Mata Pelajaran SKI di Kelas VIII SMP IT Ruhul Islam Sinabang

Winda Bella Regina, 160201145 (2021) Peningkatan Motivasi Belajar Siswa Melalui Model Mind Mapping Pada Mata Pelajaran SKI di Kelas VIII SMP IT Ruhul Islam Sinabang. Skripsi thesis, UIN Ar-Raniry.

[thumbnail of Peningkatan Motivasi Belajar Siswa  Melalui Model Mind Mapping Pada Mata  Pelajaran SKI di Kelas VIII SMP IT Ruhul Islam Sinabang]
Preview
Text (Peningkatan Motivasi Belajar Siswa Melalui Model Mind Mapping Pada Mata Pelajaran SKI di Kelas VIII SMP IT Ruhul Islam Sinabang)
Winda Bella Regina, 160201145, FTK, PAI, 081262276664.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (5MB) | Preview

Abstract

Berdasarkan hasil observasi yang dilakukan sebelumnya di SMP IT Ruhul Islam Sinabang kelas VIII diketahui bahwa kurangnya guru dalam menggunakan model pembelajaran pada mata pelajaran SKI. Model yang digunakan guru tidak bervariasi. Sehingga kurangnya motivasi dan semangat peserta didik dalam mengikuti kegiatan belajar. Rumusan masalah penelitian ini adalah 1. Bagaimana motivasi belajar peserta didik di SMP IT Ruhul Islam 2. Bagaimanakah penerapan model pembelajaran mind mapping pada pelajaran SKI di kelas VIII SMP IT Ruhul Islam 3. pengaruh penerapan model pembelajaran mind mapping terhadap motivasi belajar peserta didik. Penelitian ini menggunakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK), cara mengumpulkan data pada penelitian ini dengan menggunakan lembar observasi aktivitas guru, observasi aktivitas peserta didik, indikator motivasi, pree test dan post test, data dihitung menggunakan rumus. Hasil penelitian memperlihatkan aktivitas guru pada siklus I 79,5, meningkat pada siklus II 97,7. Pada aktivitas peserta didik siklus I yaitu 72,7, meningkat pada siklus II yaitu 98,8. Untuk motivasi peserta didik siklus I 52,6, meningkat pada siklus II 70,1. Untuk pree tes siklus I 62,6, meningkat pada siklus II 75,2, post tes pada siklus I 70,5, meningkat pada siklus II
88,4. Kesimpulan dari hasil penelitian ini adalah Model mind mapping pada kegiatan pembelajaran mampu meningkatkan motivasi belajar peserta didik.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 000 Computer Science, Information and System
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Winda Bella Regina
Date Deposited: 13 Jan 2022 02:19
Last Modified: 13 Jan 2022 02:19
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/18795

Actions (login required)

View Item
View Item