Keanekaragaman Makrozoobenthos Pada Kawasan Ekosistem Mangrove Kecamatan Kuta Raja Kota Banda Aceh Sebagai PenunjangPraktikum Ekologi Hewan

Cut Anna Rifqa, 160207085 (2021) Keanekaragaman Makrozoobenthos Pada Kawasan Ekosistem Mangrove Kecamatan Kuta Raja Kota Banda Aceh Sebagai PenunjangPraktikum Ekologi Hewan. Skripsi thesis, UIN Ar-Raniry Banda Aceh.

[thumbnail of Keanekaragaman Makrozoobenthos Pada Kawasan Ekosistem Mangrove Kecamatan Kuta Raja Kota Banda Aceh Sebagai Penunjang Praktikum Ekologi Hewan]
Preview
Text (Keanekaragaman Makrozoobenthos Pada Kawasan Ekosistem Mangrove Kecamatan Kuta Raja Kota Banda Aceh Sebagai Penunjang Praktikum Ekologi Hewan)
Cut Anna Rifqa, 160207085, FTK, PBL, 081370138657.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (5MB) | Preview

Abstract

Makrozoobenthos adalah kelompok organisme yang hidup di dalam atau di permukaan sedimen dasar perairan serta memiliki ukuran panjang yang lebih dari
1 mm. Salah satu habitat Makrozoobenthos adalah ekosistem mangrove di Kecamatan Kuta Raja Kota Banda Aceh. Diketahui bahwa Praktikum pada kawasan payau seperti ekosistem mangrove masih terbatas dan lebih sering dilakukan pada perairan laut menyebabkan kurangnya referensi mengenai Makrozoobenthos di kawasan ekosistem mangrove. Penelitian ini bertujuan untuk; Untuk mengidentifikasi keanekaragaman Makrozoobenthos mangrove Kecamatan Kuta Raja Kota Banda Aceh sebagai penunjang praktikum Ekologi Hewan dan untuk menganalisis hasil uji kelayakan produk penelitian sebagai sumber referensi spesies Makrozoobenthos pada kawasan ekosistem mangrove Kecamatan Kuta Raja Kota Banda Aceh. Penelitian ini menggunakan kombinasi dua metode transek yaitu transek garis dan transek kuadrat. Penentuan lokasi penelitian menggunakan teknik Purposive sampling. Sampel penelitian diambil secara Destructive dan Non-Destructive sampling. Analisis data menggunakan analisis kualitatif dan kuantitatif. Hasil penelitian diketahui bahwa terdapat 20 spesies Makrozoobenthos yang terdiri dari 3 kelas dengan jumlah keseluruhan 510 individu. Keanekaragaman Makrozoobenthos pada kawasan ekosistem mangrove Kecamatan Kuta Raja Kota Banda Aceh tergolong sedang dengan indeks keanekaragaman Ĥ=2,298. Pemanfaatan hasil penelitian dibuat dalam bentuk E- book. Hasil uji kelayakan E-book diperoleh skor total 84,46 yang dikategorikan sangat layak dijadikan sebagai penunjang praktikum Ekologi Hewan. Kesimpulan yang diperoleh adalah tingkat keanekaragaman tergolong sedang dan dihasilkan E-book sebagai penunjang praktikum Ekologi Hewan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 500 Sciences (Ilmu Pengetahuan Alam dan Matematika) > 570 Biology (Biologi, Ilmu Hayat)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Biologi
Depositing User: Cut Anna Rifqa Cut
Date Deposited: 30 Nov 2021 02:06
Last Modified: 30 Nov 2021 02:06
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/18927

Actions (login required)

View Item
View Item