Peran Radio Republik Indonesia Banda Aceh dalam Meningkatkan Nilai-Nilai Islami melalui Seni Pantun dan Sya’ir

Yumi Saputri, 431206886 (2017) Peran Radio Republik Indonesia Banda Aceh dalam Meningkatkan Nilai-Nilai Islami melalui Seni Pantun dan Sya’ir. Skripsi thesis, UIN Ar-Raniry Banda Aceh.

[thumbnail of Mengenai tentang Penyiaran Informasi]
Preview
Text (Mengenai tentang Penyiaran Informasi)
SKRIPSI GABUNG.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (5MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini berjudul: “Peran Radio Republik Indonesia dalam Meningkatkan Nilai-nilai Islami melalui Seni Pantun dan Sya’ir”. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Peran Radio Republik Indonesia (RRI) Banda Aceh dalam meningkatkan nilai-nilai islami melalui seni pantun dan sya’ir yang ada di Pro IV, mengetahui langkah Radio Republik Indonesia dalam meningkatkan nilai-nilai islami melalui seni pantun dan sya’ir. Penelitian ini adalah penelitian lapangan (Qualitative Research) dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, wawancara dan dokumentasi pada kantor Radio Republik Indonesia Banda Aceh. RRI Banda Aceh merupakan salah satu media informasi yang dapat membantu dalam meningkatkan nilai-nilai islami melalui program seni pantun dan sya’ir, karena program pantun dan sya’ir merupakan program yang sangat disukai masyarakat. Pada zaman sekarang ini kesenian mengalami perkembangan, disuatu pihak dapat dipandang sesuatu yang menggembirakan tetapi dilain pihak kita harus tetap waspada dan berhati-hati karena seni merupakan perwujudan kebudayaan yang meninggikan nilai etik dan estetik dari masyarakat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Radio Republik Indonesia Banda Aceh telah berperan dalam meningkatkan nilai-nilai islami melalui program pantun dan sya’ir, hal ini dapat ditemukan ketika penyiar RRI Banda Aceh tetap memberikan saran kepada penyair agar ketika mengirim pantun dan juga syairnya selalu memilih kata-kata yang sopan dan menghibur. RRI Pro IV Banda Aceh hanya menjadikan program pantun dan sya’ir sebagai upaya melestarikan budaya dan suatu hiburan bagi masyarakat Aceh bahkan luar Aceh sekalipun. Ada pun langkah Radio Republik Indonesia Banda Aceh dalam meningkatkan nilai-nilai islami melalui program pantun dan sya’ir dengan cara mengingatkan kepada setiap masyarakat agar pantun dan sya’ir yang dikirim ke RRI Pro IV Banda Aceh selalu berbahasa sopan, bermanfaat dan menghibur.

Kata Kunci: Peran, RRI Banda Aceh, Nilai-nilai Islami.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing : 1. Dr. Fakhri, S. Sos, MA; 2. Sakdiah, S.Ag, M. Ag
Uncontrolled Keywords: Peran, RRI Banda Aceh, Nilai-nilai Islami
Subjects: 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 380 Commerce, Communications, Transportation (Perdagangan, Komunikasi, Transportasi)
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > S1 Manajemen Dakwah
Depositing User: YUMI SAPUTRI
Date Deposited: 15 Dec 2017 01:59
Last Modified: 15 Dec 2017 01:59
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/1897

Actions (login required)

View Item
View Item