Pengaruh Pengangguran Terbuka dan Upah Minimum terhadap Kemiskinan di Provinsi Aceh

Haris Amanda, 150604086 (2021) Pengaruh Pengangguran Terbuka dan Upah Minimum terhadap Kemiskinan di Provinsi Aceh. Skripsi thesis, UIN Ar-Raniry.

[thumbnail of : Pengaruh Pengangguran Terbuka Dan Upah Minimum]
Preview
Text (: Pengaruh Pengangguran Terbuka Dan Upah Minimum)
Haris Amanda, 150604086, FEBI, IE, 082360322241.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (6MB) | Preview

Abstract

Kemiskinan merupakan gambaran kehidupan negara sedang berkembang salah satunya Indonesia. Pengangguran akan menimbulkan efek mengurangi pendapatan masyarakat dan itu akan mengurangi tingkat kemakmuran yang telah tercapai dimana semakin turunnya tingkat kemakmuran akan menimbulkan masalah lain yaitu kemiskinan. Indikator yang digunakan untuk mengukur pengangguran dalam penelitian ini adalah tingkat pengangguran terbuka (TPT). Kebijakan upah minimum juga berpengaruh terhadap tingkat kemiskinan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh pengangguran terbuka dan upah minimum terhadap kemiskinan di Provinsi Aceh. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif, model analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linier berganda dengan menggunakan Software SPSS. Hasil penelitian menunjukkan secara parsial variabel bahwa tingkat pengangguran terbuka (X1) dan upah minimum (X2) secara bersama-sama berpengaruh secara signifikan terhadap kemiskinan di Provinsi Aceh periode 2009-2019. Diharapkan kepada pemerintah agar dapat mendorong terciptanya lapangan kerja untuk menurunkan angka pengangguran terbuka yang berdampak pada penurunan angka kemiskinan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 200 Religion (Agama) > 297 Islam > 2X6 Sosial dan Budaya
300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 330 Economics (Ilmu Ekonomi)
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > S1 Ilmu Ekonomi
Depositing User: Haris Amanda Haris
Date Deposited: 16 Dec 2021 03:27
Last Modified: 16 Dec 2021 03:27
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/19065

Actions (login required)

View Item
View Item