Penggunaan Harta Zakat untuk Fasilitas Umum (Analisis Terhadap ‘Illah Al-Ḥukm)

Suhaimi, 30183771 (2021) Penggunaan Harta Zakat untuk Fasilitas Umum (Analisis Terhadap ‘Illah Al-Ḥukm). Masters thesis, UIN AR-RANIRY.

[thumbnail of Penggunaan Harta Zakat untuk Fasilitas Umum    (Analisis Terhadap ‘Illah Al-Ḥukm)]
Preview
Text (Penggunaan Harta Zakat untuk Fasilitas Umum (Analisis Terhadap ‘Illah Al-Ḥukm))
Suhaimi, 30183771, PS, IAI, 082247359988.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (8MB) | Preview

Abstract

Penggunaan harta zakat untuk fasilitas umum masih menjadi perbincangan hangat di kalangan penggiat hukum Islam. Harta zakat semestinya diberikan kepada aṣnaf delapan sebagaimana yang telah termaktub dalam surah al-Taubah ayat 60. Perluasan ‘illat merupakan objek terpenting dalam pergeseran makna aṣnaf zakat. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menjelaskan bagaimana tinjaun ‘illat hukum terhadap penggunaan harta zakat senῑf fi sabiῑlillah untuk fasilitas umum. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif analisis dengan menelaah ulang pendapat para ulama klasik dan kontemporer yang kemudian dianalisis dan diambil satu kesimpulan yang bersifat komperhensif. Penelitian ini merupakan penelitian kepustakaan (library research). Sumber data yang digunakan adalah sumber data sekunder yaitu karangan Mahmud Syaltut diantaranya kitab Al-fatawa Mahmud Syaltut, kitab Al-islam; Aqidah wa al-Syari’ah, Tafsir Al-quran al-Karim dan karangan Yusuf al-Qaradawi Fiqh al-Zakat. Dari hasil analisis yang telah dilakukan, maka dapat diambil kesimpulan bahwa penggunaan harta zakat untuk fasilitas umum diselesaikan dengan menggunakan metode qiyas. ‘Illat yang didapati berasal dari jalur yang berbeda. Mahmud Syaltut menemukan ‘illat melalui petunjuk nash yang sharih yang kemudian dilakukan interprestasi dalam cakupan maknanya. Sedangkan Yusuf al-Qaradawi melakukan penemuan ‘illat dengan cara istidlal dengan menggunakan pendekatan munasabah al’muatsirah. Kedua proses penemuan ‘illat tersebut menghasilkan jenis ‘illat al-tasyri’i. ‘Illat yang didapati adalah nasru al-din Allah (membantu agama Allah).

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information: Pembimbing : 1. Dr. Ali Abubakar, M.Ag., 2. Dr. Khairuddin, M.Ag
Uncontrolled Keywords: zakat, fasilitas umum, ‘illat
Subjects: 200 Religion (Agama) > 297 Islam > 2X4 Fiqih > 2X4.1 Ibadah > 2X4.14 Zakat
300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 360 Social Problems and Services (Permasalahan dan Kesejahteraan Sosial) > 361 Masalah dan pelayanan kesejahteraan sosial pada umumnya > 361.6 Kegiatan pemerintah
Divisions: Program Pascasarjana > S2 Ilmu Agama Islam
Depositing User: Suhaimi Suhaimi
Date Deposited: 28 Dec 2021 04:07
Last Modified: 28 Dec 2021 04:07
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/19163

Actions (login required)

View Item
View Item