Analisis Kemampuan Pemecahan Masalah Geometri Berdasarkan Tingkatan Berpikir Van Hiele di SMP

Jamiatur Rida, 170205035 (2021) Analisis Kemampuan Pemecahan Masalah Geometri Berdasarkan Tingkatan Berpikir Van Hiele di SMP. Skripsi thesis, UIN AR-RANIRY.

[thumbnail of Analisis Kemampuan Pemecahan Masalah Geometri Berdasarkan Tingkatan Berpikir Van Hiele di SMP]
Preview
Text (Analisis Kemampuan Pemecahan Masalah Geometri Berdasarkan Tingkatan Berpikir Van Hiele di SMP)
Jamiatur Rida, 170205035, FTK, PMA, 082364716147.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (9MB) | Preview

Abstract

Geometri adalah salah satu materi matematika yang erat kaitannya dengan kehidupan nyata yang memerlukan kemampuan pemecahan masalah dalam menyelesaikannya. Untuk mencermati kemampuan pemecahan masalah geometri tersebut dapat dicermati melalui tingkat berpikir Van Hiele. Oleh karena itu peneliti ingin menganalisis kemampuan pemecahan masalah geometri siswa yang didasarkan pada tingkat berpikir siswa tersebut. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui profil pemecahan masalah geometri siswa berdasarkan tingkatan berpikir Van Hiele di SMP. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif deskriptif. Subjek penelitian adalah 4 (empat) siswa kelas VIII-2 SMPN 1 Kluet Tengah tahun ajaran 2021/2022. Data yang digunakan adalah tes tertulis dan wawancara, serta menganalisis data penelitian ini menggunakan triangulasi waktu dan triangulasi sumber. Hasil penelitian dari soal tes dan wawancara menunjukkan bahwa, 1) Siswa level Previsualisasi dalam memecahkan masalah belum mampu mencapai langkah 1 berarti siswa belum mampu mencapai semua indikator pemecahan masalah. 2) Siswa level Visualisasi dalam memecahkan masalah berada pada langkah 1 yaitu siswa hanya mampu memahami masalah. 3) Siswa level Analisis dalam memecahkan masalah berada pada langkah 3 yaitu siswa mampu memahami masalah, merencanakan penyelesaian dan melaksanakan rencana. 4) Siswa level Abstraksi dalam memecahkan masalah berada pada langkah 4 yaitu siswa mampu memahami masalah, merencanakan penyelesaian, melaksanakan rencana dan memeriksa jawaban. Simpulan dari penelitian ini bahwa semakin tinggi tingkat berpikir Van Hiele siswa maka kemampuan pemecahan masalah geometri siswa juga semakin bagus. Penelitian ini didapat bahwa siswa dominan masih berada pada tingkat previsualisasi.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing I : Dr. H. Nuralam, M. Pd. Pembimbing II : Khairina, M. Pd.
Uncontrolled Keywords: Kemampuan Pemecahan Masalah, Tingkatan Berpikir Van Hiele, Geometri
Subjects: 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 370 Education (Pendidikan) > 371 Sekolah dan Aktivitasnya: Pendidikan luar biasa > 371.3 Metode Pembelajaran dan Belajar
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Matematika
Depositing User: Jamiatur Rida
Date Deposited: 27 Jan 2022 03:20
Last Modified: 27 Jan 2022 03:20
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/19574

Actions (login required)

View Item
View Item