Penerapan Komunikasi Persuasif di Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Klas II Banda Aceh

Hayatullah Zuboidi, 29173611 (2021) Penerapan Komunikasi Persuasif di Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Klas II Banda Aceh. Masters thesis, UIN AR-RANIRY.

[thumbnail of Penerapan Komunikasi Persuasif di Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Klas II Banda Aceh]
Preview
Text (Penerapan Komunikasi Persuasif di Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Klas II Banda Aceh)
Hayatullah Zuboidi, 29173611, PS, KPI, 085260347461.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (4MB) | Preview

Abstract

Tujuan komunikasi merupakan untuk mengubah sikap dan perilaku seseorang. Salah satu strategi komunikasi yang kerap digunakan dalam mengubah sikap dan perilaku tersebut, yaitu melalui pendekatan komunikasi persuasif. Penelitian ini memfokuskan pada penerapan komunikasi persuasif di Lembaga Pembinan Khusus Anak (LPKA) Klas II Banda Aceh dalam membina dan memengaruhi anak didik pemasyarakatan (andikpas). Ada pun tujuan dari penelitian ini untuk melihat model komunikasi persuasif yang diimplementasikan terhadap narapidana di bawah umur.Metode dalam penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan jenis kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis yang digunakan analisis deskriptif kualitatif menggunakan model analisis interaktif, yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan.Adapun hasil dari penelitian ini, yaitu: Penerapan komunikasi persuasif di LPKA Klas II Banda Aceh mengedepakan pendekatan humanis layaknya orang tua dalam mendidik anak. Para andikpas mendapatkan orang tua asuh tempat mereka mengungkapkan berbagai keluhan termasuk masalah pribadi. Para andikpas di LPKA Klas II Banda Aceh tidak merasa seperti tinggal dalam penjara, melainkan seperti tinggal di pesantren. Mereka dibuat betah supaya tidak melarikan diri dari tempat pembinaan yang tidak berpagar. Para pembina memiliki cara tersendiri dalam menghadapi para andikpas salah satunya dengan menakuti tidak akan diusul pembebasan bersyarat tetapi pembebasan murni.

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information: Pembimbing I : Dr. A. Rani Usman, M.Si Pembimbing II : Dr. Ade Irma, B.H.Sc., M.A.
Uncontrolled Keywords: Komunikasi, Persuasif, Penerapan.
Subjects: 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 302 Interaksi sosial > 302.2 Komunikasi
Divisions: Program Pascasarjana > S2 Komunikasi dan Penyiaran Islam
Depositing User: Hayatullah Zuboidi Hayat
Date Deposited: 24 Feb 2022 03:56
Last Modified: 24 Feb 2022 03:56
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/20027

Actions (login required)

View Item
View Item