Analisis Motivasi Kerja Pustakawan Di UPT. Perpustakaan Uin Ar-Raniry Banda Aceh

Cut Raihan Miski, 160503074 (2022) Analisis Motivasi Kerja Pustakawan Di UPT. Perpustakaan Uin Ar-Raniry Banda Aceh. Skripsi thesis, UIN Ar-Raniry Fakultas Adab dan Humaniora.

[thumbnail of Analisis Motivasi Kerja Pustakawan Di UPT. Perpustakaan Uin Ar-Raniry Banda Aceh]
Preview
Text (Analisis Motivasi Kerja Pustakawan Di UPT. Perpustakaan Uin Ar-Raniry Banda Aceh)
Cut Raihan Miski, 160503074, FAH, IP.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (9MB) | Preview

Abstract

Skripsi ini berjudul “Analisis Motivasi Kerja Pustakawan di UPT. Perpustakaan UIN Ar-Raniry Banda Aceh”, untuk mengetahui motivasi kerja dan faktor-faktor yang mempengaruhi motivasi kerja pustakawan di UPT. Perpustakaan UIN Ar-Raniry Banda Aceh. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara wawancara, observasi dan dokumentasi. Adapun subjek penelitian yang dijadikan sumber data dalam penelitian ini adalah sebanyak 7 (tujuh) informan dipilih berdasarkan teknik purposive sampling yang terdiri dari 1 orang kepala Perpustakaan UIN Ar-Raniry, 1 orang pustakawan bidang Pengadaan, 1 orang pustakawan bidang Pengolahan, 2 orang pustakawan bidang layanan sirkulasi dan referensi, 1 orang pustakawan bidang jurnal dan 1 pustakawan bidang repository. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pustakawan di UPT. Perpustakaan UIN Ar-Raniry Banda Aceh memiliki motivasi yang bersifat intrinsik dan ekstrinsik. Adapun motivasi intrinsik ditujukan oleh 3 orang pustakawan, seperti motivasi kerja karena hal tanggung jawab sebagai profesi pustakawan, motivasi kerja karena berusaha memberikan hasil kerja terbaik, sedangkan motivasi yang bersifat ekstrinsik berjumlah 4 orang yang dominan lebih banyak pada pustakawan, seperti motivasi kerja dalam hal mendapatkan penghargaan (reward), relasi, serta status jaminan dalam bekerja. Adapun Faktor-faktor yang mempengaruhi motivasi kerja pustakawan di UPT. Perpustakaan UIN Ar-Raniry yang ditemui berupa pendapatan hak atau tunjangan yang memotivasi pustakawan untuk bekerja dengan maksimal serta kondisi lingkungan pekerjaan yang aman dan nyaman bagi pustakawan. Hal-hal yang dapat dilakukan untuk meningkatkan motivasi pustakawan bekerja yaitu dengan meningkatkan kualitas dan kompetensi serta mampu bersosial dengan sesama rekan kerja. Kendala yang dihadapi oleh pustakawan di Perpustakaan UIN Ar-Raniry karena kurang mampunya pustakawan untuk melakukan sesuatu hal yang baru dan sulit menghadapi pengunjung dengan bermacam-macam karakter.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 000 Computer Science, Information and System
Divisions: Fakultas Adab dan Humaniora > S1 Ilmu Perpustakaan
Depositing User: Cut Raihan Miski Cut
Date Deposited: 25 Mar 2022 03:02
Last Modified: 25 Mar 2022 03:02
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/20476

Actions (login required)

View Item
View Item