Komunikasi Efektif Era New Normal (Kajian Terhadap Proses Pembelajaran Di Universitas Islam Negeri Ar-Raniry Banda Aceh)

Saadatul Abadiah, 180401055 (2022) Komunikasi Efektif Era New Normal (Kajian Terhadap Proses Pembelajaran Di Universitas Islam Negeri Ar-Raniry Banda Aceh). Other thesis, UIN Ar-Raniry.

[thumbnail of Komunikasi Efektif Era New Normal (Kajian Terhadap Proses Pembelajaran Di Universitas Islam Negeri Ar-Raniry Banda Aceh)] Text (Komunikasi Efektif Era New Normal (Kajian Terhadap Proses Pembelajaran Di Universitas Islam Negeri Ar-Raniry Banda Aceh))
Saadatul Abadiah, 180401055, FDK, KPI, 085397392316.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (2MB)

Abstract

Skripsi ini berjudul “Komunikasi Efektif Era New Normal (Kajian Terhadap Proses Pembelajaran di Universitas Islam Negeri Ar-Raniry Banda Aceh)” penelitian ini menjelaskan tentang keefektifan komunikasi terhadap proses pembelajaran daring di UIN Ar-Raniry Banda Aceh. Rumusan masalah dalam penelitian ini terkait bagaimana proses komunikasi efektif era new normal terhadap proses pembelajaran di UIN Ar-Raniry Banda Aceh dan apa kendala yang dihadapi mahasiswa/mahasiswi dan dosen selama proses komunikasi efektif era new normal terhadap proses pembelajaran. Teori yang digunakan adalah model SOR (stimulus, organism, response). Untuk mendapatkan hasil yang diinginkan, metode penelitian yang digunakan yaitu melalui pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif analitis. Penelitian ini memberikan gambaran hasil pengamatan yang didapat dari lapangan dan akan dijelaskan dengan kata-kata. Sementara itu, untuk melengkapi informasi yang dibutuhkan, penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data melalui wawancara dengan jumlah responden 10 dosen dan 14 mahasiswa/mahasiswi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa komunikasi efektif yang berlangsung di era new normal belum efektif terlaksana dalam proses belajar mengajar. Hal tersebut terjadi karena sistem pembelajaran melalui jaringan yang terbilang baru di kalangan dosen dan mahasiswa/mahasiswi di UIN Ar-Raniry Banda Aceh. Selain itu, kurangnya rasa kesadaran diri dalam memprioritaskan belajar mengajar di masa daring membuat pembelajaran daring belum terlaksana dengan maksimal. Oleh karena itu, menanggapi segala kendala yang menghambat proses komunikasi efektif terhadap proses pembelajaran di UIN Ar-Raniry Banda Aceh para mahasiswa dan dosen dapat lebih proaktif dalam melakukan hubungan belajar mengajar dan saling bekerjasama untuk mendukung tercapainya komunikasi yang efektif dengan segala bentuk keterbatasan yang ada, sehingga komunikasi efektif dalam pembelajaran di era new normal dapat maksimal dilaksanakan sesuai era digital 4.0.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Komunikasi Efektif, New Normal, Pembelajaran
Subjects: 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 302 Interaksi sosial > 302.3 Interaksi sosial dalam kelompok
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > S1 Komunikasi dan Penyiaran Islam
Depositing User: Saadatul Abadiah
Date Deposited: 20 Jun 2022 02:52
Last Modified: 20 Jun 2022 02:52
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/21382

Actions (login required)

View Item
View Item