Kemampuan Koneksi Matematis Siswa SMP/Mts Melalui Model Group Investigation Berbantuan Metode Mind Mapping

Salsabila, 170205095 (2021) Kemampuan Koneksi Matematis Siswa SMP/Mts Melalui Model Group Investigation Berbantuan Metode Mind Mapping. Masters thesis, UIN Ar-Raniry.

[thumbnail of Model Group Investigation] Text (Model Group Investigation)
Salsabila, 170205095, FTK, PMA, 082247259508.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (13MB)

Abstract

Kemampuan koneksi matematis memiliki peran penting dalam matematika dan harus dikembangkan. Namun, kemampuan komunikasi matematis siswa SMP/MTs masih dalam kategori rendah, sehingga diperlukan suatu metode pembelajaran yang dapat berdampak pada kemampuan koneksi matematis siswa menjadi lebih baik. Salah satu alternatif yang dapat digunakan adalah penerapan metode pembelajaran mind mapping. Metode ini membantu siswa untuk menghubungkan materi yang sedang dipelajari dengan materi yang sebelumnya telah dipelajari. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kemampuan koneksi matematis siswa dengan metode pembelajaran mind mapping. Metode penelitian yang digunakan adalah Quasi Eksperimen, dengan desain Pretest-Postest Control Group Design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VIII MTsN 3 Bireuen. Pengambilan sampel dilakukan dengan menggunakan simple random sampling, dan terpilih kelas VIII-A sebagai kelas eksperimen dan kelas VIII-B sebagai kelas kontrol. Pengumpulan data menggunakan lembar tes kemampuan koneksi matematis yang kemudian dianalisis dengan menggunakan independent sample t-test. Dari hasil penelitian diperoleh t_hitung< t_tabel yaitu 1,19 <1,67 maka H_0 diterima dan H_1 ditolak, dapat disimpulkan bahwa kemampuan koneksi matematis siswa yang diajarkan menggunakan metode mind mapping sama dengan siswa yang diajarkan tanpa menggunakan metode mind mapping.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 370 Education (Pendidikan)
300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 370 Education (Pendidikan) > 373 Pendidikan menengah
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Matematika
Depositing User: Salsabila Salsabila
Date Deposited: 23 Jun 2022 03:09
Last Modified: 23 Jun 2022 03:09
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/21480

Actions (login required)

View Item
View Item